Turnamen In Game Valorant Premier Ignition Buka Pendaftaran, Kuy Buruan Daftar!

Pendaftarannya sudah dibuka mulai hari ini.

network /Masrinedi Umar Umar
.
Rep: Masrinedi Umar Umar Red: Partner

Sumber: Valorant

IBUGAME -- Pada pekan ini, tepatnya Selasa (11/7/2023), Valorant menghadirkan patch terbarunya ke dalam game. Salah satu update yang hadir adalah Premier Ignition. Kita tahu, ini merupakan turnamen in game yang dihadirkan Riot Games untuk Valorant, yang sudah direncakannya berbulan-bulan lalu.

Terkini, Premier Ignition akan siap memulai debutnya pada tahun ini, untuk pertama kalinya. Bahkan, melalui catatan patch 7.01 minggu ini, Valorant juga sudah membuka pendaftaran bagi tim maupun pemain yang akan mengikuti turnamen ini.

Premier Ignition sudah membuka periode pendaftarannya untuk saat ini. Komunitas sudah bisa mendaftarkan timnya untuk mengikuti turnamen dalam game ini. Bahkan, Valorant juga sudah membuka pendaftaran mulai dari tanggal 12 sampai 21 Juli nanti.

Setelah pemain melakukan proses pendaftaran tim, selanjutnya adalah langsung melakukan pertandingan. Namun sebelum itu, pemain mesti tahu, bahwa ada dua tahap pertandingan dari Premier Ignition kali ini. Dengan kata lain, terdapat dua format pertandingan pada turnamen in game tersebut. Terlebih lagi, masing-masing tahap juga sudah memliki jadwal pasti.

Yang pertama adalah tahap pertandingan mingguan. Yap, inilah tahap yang harus dilalui tim yang mengikuti Premier Ignition, untuk pertama kali. Pada tahap ini, semua tim harus bertarung satu sama lain, demi bisa lolos menuju tahap playoffs.

Dijadwalkan, tahap pertandingan mingguan dari Premier Ignition ini akan berlangsung dengan waktu yang cukup lama. Dimana tahap ini berlangsung mulai dari tanggal 21 Juli sampai dengan 13 Agustus.

Kemudian setelah tim menyelesaikan tahap pertandingan mingguan, tim yang lolos akan melalui tahap berikutnya, yaitu playoffs. Pada tahap ini, pertandingan hanya berlangsung satu hari saja. Artinya, tahap playoffs dari Premier Ignition ini bakal berlangsung pada tanggal 14 Agustus.

Tentunya pada Premier Ignition ini, tim yang berhasil keluar sebagai juara akan mendapatkan hadiah yang menarik. Valorant membeberkan, sejumlah item akan didapat oleh tim yang mampu meraih juara pada turnamen in game yang satu ini. Sebut saja gantungan senjata unik, gelar bagi tim pemenang, serta kartu pemain.

Jelas dengan hadirnya Premier Ignition dalam tahun ini, membuat komunitas berbondong-bondong ingin mendaftar. Tentunya mereka ingin mengetahui lebih seputar turnamen Premier Ignition ini, beserta seluk-beluknya.

Tenang saja, Valorant juga sudah mempersiapkan banyak hal mengenai turnamennya ini. Mulai dari langkah-langkah pendaftaran, pertandingan, detail format, hingga hal-hal lainnya. Bahkan sejumlah pertanyaan yang terpikirkan oleh komunitas mengenai Premier Ignition ini juga sudah dipersiapkan Valorant beserta jawabannya.

Daripada bingung, mending langsung cus akses ke website resmi Valorant. Jangan lupa juga untuk ikut daftarkan tim kalian pada turnamen Premier Ignition.

 
Berita Terpopuler