Kasus Aktif Covid-19 Nasional di Bawah Angka Dunia

Kasus aktif Indonesia satu persen lebih kecil dari kasus dunia.

ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Juru Bicara Satgas COVID-19 Wiku Adisasmito menyampaikan, angka kasus aktif nasional tercatat di bawah angka kasus aktif di dunia.
Rep: Dessy Suciati Saputri Red: Indira Rezkisari

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menyampaikan, angka kasus aktif nasional tercatat di bawah angka kasus aktif di dunia. Hingga hari ini, tercatat sebanyak 61.688 kasus aktif nasional atau sebesar 21,8 persen, sedangkan kasus aktif dunia mencapai 22,8 persen.

“Kami ingin menyampaikan bahwa terjadi penambahan kasus positif pada hari ini sejumlah 4.002 dan jumlah kasus aktif pada hari ini adalah 61.686 atau 21,8 persen, di mana kasus aktif dunia adalah 22,8 persen,” ujar Wiku saat konferensi pers di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (29/9).

Sementara itu, total jumlah kasus sembuh pada hari ini sebanyak 210.437 atau 74,4 persen. Angka kesembuhan ini lebih tinggi daripada angka kesembuhan dunia yang sebanyak 74,14 persen.

Sedangkan, jumlah kasus meninggal tercatat masih lebih tinggi dibandingkan kasus meninggal dunia. Total kasus meninggal kumulatif hingga hari ini sebanyak 10.601 atau 3,7 persen, sedangkan kasus meninggal dunia sebesar 2,99 persen.

“Angka kasus meninggal ini terus menurun dibandingkan hari sebelumnya, tapi sampai dengan sekarang masih di atas angka kasus meninggal global,” ucap dia.


Baca Juga

 
Berita Terpopuler