Kabar Baik, Jadwal Seleksi PTKIN Diperpanjang Hingga 10 Februari 2024

Pendaftaran jalur UM-PTKIN dibuka lebih awal, yaitu mulai 17 April 2024.

Dok UIN Ar-Raniry
Pembukaan UMPTKIN tahun 2022 secara daring, Selasa (14/6/2022). Pendaftaran seleksi prestasi akademik PTKIN diperpanjang hingga tanggal 10 Februari 2024.
Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Panitia Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PMB-PTKIN) 2024 memperpanjang jadwal seleksi prestasi akademik nasional perguruan tinggi keagamaan Islam. Peminat masih bisa mendaftar hingga 10 Februari 2024.
 
"Pendaftaran seleksi prestasi akademik PTKIN diperpanjang hingga tanggal 10 Februari 2024, sedangkan pendaftaran jalur UM-PTKIN dibuka lebih awal, yaitu pada tanggal 17 April 2024 hingga 15 Juni 2024," kata Ketua Panitia PMB PTKIN 2024 yang juga Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang Prof. Dr. Nyayu Khodijah dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (3/2/2024).
 
Nyayu mengatakan bahwa perubahan jadwal tersebut disampaikan melalui surat edaran Panitia Nasional PMB PTKIN Nomor: B-048/PMB-PTKIN/II/2024 tentang Pemberitahuan Perubahan Jadwal UM-PTKIN 2024. Sementara itu, jadwal uji coba ujian melalui sistem seleksi elektronik UM-PTKIN masih di tanggal 21-22 Juni 2024.

Baca Juga

Jadwal ujian melalui SSE UM-PTKIN dilaksanakan pada tanggal 24-27 Juni 2024 dan 29-30 Juni 2024. Kelulusan hasil UM-PTKIN akan diumumkan lebih awal pada tanggal 8 Juli 2024.
 
Nyayu menjelaskan berkaitan dengan seleksi jalur mandiri untuk program studi dengan izin Kementerian Agama RI dapat dimulai setelah pelaksanaan ujian sistem seleksi elektronik UM-PTKIN tanpa harus menunggu pengumuman kelulusan UM-PTKIN 2024.
 
"Seleksi jalur mandiri pada program studi dengan izin dari Kementerian Agama dapat dimulai setelah seleksi ujian sistem seleksi elektronik dilaksanakan, tidak harus menunggu hasil pengumuman UM-PTKIN," ujarnya.
 
Nyayu mengajak siswa lulusan SLTA untuk meraih kesempatan diperpanjang jadwal pendaftaran tersebut. "Ini merupakan kabar gembira dan sebuah kesempatan bagi siswa yang belum sempat mendaftar, maka bisa mencoba mendaftar," katanya.

 
Berita Terpopuler