Orang-Orang Dibuat Terkejut dengan Bahasa Inggris Lionel Messi

Selama ini, Messi sudah pasti lekat dengan bahasa Spanyol.

AP Photo/Gustavo Garello
Striker timnas Argentina dan Inter Miami, Lionel Messi.
Rep: Rahmat Fajar Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, FLORIDA -- Lionel Messi lama tinggal di Spanyol bersama Barcelona. Ia berada di Katalan sejak 2000 hingga tahun 2021.

Meskipun pindah ke Paris Saint-Germain (PSG) pada 2021 sebelum hijrah ke Inter Miami musim panas ini, Messi masih beberapa kali pergi ke Spanyol.

Dengan demikian, Messi sudah pasti lekat dengan bahasa Spanyol. Apalagi Argentina juga sebagian besar menggunakan bahasa Spanyol. Dan kini pernahkah terbesit pertanyaan seperti apa jika Messi berbahasa Inggris?

Namun, berkat sentuhan kecerdasan buatan (AI), orang-orang mungkin tidak perlu lagi membayangkan Messi berbahasa Inggris. Dilansir dari Marca, Kamis (14/9/2023), konferensi pers AI Messi dapat dilihat dalam berbahasa Inggris.

Dalam konferensi pers AI tersebut, penduduk Rosario, Argentina, seperti mendengar Messi telah bertahun-tahun tinggal di Amerika Serikat. Sebelumnya, Messi menghindari wawancara terutama dalam bahasa Inggris sehingga merupakan hal yang mengejutkan untuk didengar oleh pemirsa.

Messi tampil mengesankan bersama di awal kedatangannya di Inter Miami musim panas ini. Ia tampak bahagia di tim milik David Beckham setelah sebelumnya ia kurang bahagia di PSG. Di Paris, Messi beberapa kali mendapatkan sasaran cemooh fan karena gagal di Liga Champions.

Namun, suasana berbeda tampak lebih menyenangkan ketika di Inter Miami. Suasana hati tersebut berdampak kepada penampilan La Pulga di lapangan. Messi telah mencatak 11 gol dalam 11 pertandingan di semua kompetisi.

Messi tak hanya memberikan dampak kepada performa tim. Tetapi secara lebih luas, Messi memberikan dampak positif terhadap sepak bola Amerika Serikat.

Baca Juga

 
Berita Terpopuler