Jelang KTT ASEAN Car Free Day Ditiadakan

Event KTT Asean yang berlangsung pada 5-7 September 2023.

Warga berolahraga di Kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Ahad (3/9/2023).

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta meniadakan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di Jalan Sudirman-Thamrin pada Ahad (3/9/2023)

Peniadaan itu sehubungan dengan akan diselenggarakannya event KTT Asean yang berlangsung pada 5-7 September 2023.

Selain meniadakan CFD, dilakukan pula rekayasa lalu lintas (lalin) dalam rangka event KTT Asean. Rekayasa lalin itu dilakukan sejak Sabtu (2/9/2023).

Warga berolahraga di Kawasan Bundaran HI Jakarta, Ahad (3/9/2023).

Warga berolahraga di Kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Ahad (3/9/2023).

Rep: Prayogi Red: Yogi Ardhi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta meniadakan hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau car free day (CFD) di Jalan Sudirman-Thamrin pada Ahad (3/9/2023). Peniadaan itu sehubungan dengan akan diselenggarakannya event KTT ASEAN yang berlangsung pada 5-7 September 2023. 

"Informasi, tanggal 3 September pelaksanaan hari bebas kendaraan bermotor ditiadakan. Jadi, karena kegiatan side event KTT akan difokuskan di kawasan Sudirman-Thamrin," kata Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (23/8/2023). 
 
Dengan adanya peniadaan CFD, masyarakat diimbau agar memahami dan mendukung kesuksesan event internasional tersebut. Masyarakat juga diharapkan bisa mengalihkan pusat kegiatan olahraga di titik-titik selain Sudirman-Thamrin. 
 
"Oleh sebab itu, masyarakat untuk tidak melaksanakan aktivitas olahraga pada 3 September di Jalan Sudirman-Thamrin, silakan beolahraga di taman-taman atau jalan-jalan lingkungan di kawasan masing-masing," ujar dia. 
 
Syafrin melanjutkan, selain meniadakan CFD, dilakukan pula rekayasa lalu lintas (lalin) dalam rangka event KTT ASEAN. Rekayasa lalin itu dilakukan sejak Sabtu (2/9/2023). 
 
"Setelah kami indentifikasi di lokasi penginapan delegasi, ini ada 29 ruas jalan yang dilakukan manajemen rekayasa lalin selama KTT ASEAN," kata dia. Eva Rianti 
 

 
Berita Terpopuler