Jungkook BTS dan Jisoo Blackpink, Solois K-Pop dengan Kemenangan Terbanyak di Acara Musik

Lagu ‘Seven’ Jungkook dan ‘Flower’ Jisoo sama-sama memperoleh sembilan kemenangan.

Dok. BigHit/YG Entertainment
Jungkook BTS (kiri) dan Jisoo Blackpink (kanan). Jungkook dan Jisoo menjadi solois K-pop dengan kemenangan terbanyak di acara musik Korea sepanjang 2023.
Rep: Meiliza Laveda Red: Qommarria Rostanti

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Solois K-pop banyak memecahkan rekor pada 2023. Di antara banyak solois yang muncul tahun ini, ada dua yang menonjol, yaitu Jungkook BTS dan Jisoo Blackpink.

Baca Juga

Tidak hanya meluncurkan debut yang spektakuler, mereka juga menaklukkan kancah pertunjukan musik. Kedua solois itu memenangkan sembilan kemenangan sejauh ini. 

Lagu "Seven" Jungkook dan "Flower" Jisoo sama-sama memperoleh sembilan kemenangan di acara musik Korea tahun 2023. "Lagu 'Seven' Jungkook dan 'Flower' Jisoo sebagai lagu yang paling banyak menang di acara musik Korea tahun 2023. #Seven9thwin #JUNGKOOK9thWin," kata @rize07add***.

Jisoo melakukan debut solo yang menakjubkan awal tahun ini dengan lagu "Flower". Single yang telah meraih sembilan kemenangan acara musik, memadukan elektrik melodi tradisional Korea, elemen Karibia, dan percikan musik pop.

Dia menang tiga kali di Inkigayo dan Show Champion dan masing-masing sekali di M Countdown, Music Bank, dan Music Core. Produksinya, perpaduan canggih dari ketukan tempo sedang dan melodi tradisional, dipuji oleh para kritikus.

"Flower" juga menggemparkan pasar internasional, menempati posisi tinggi di sejumlah wilayah, seperti Hong Kong, Taiwan, Malaysia, dan bahkan Inggris. Di sisi lain, Jungkook memasuki dunia solo dengan "Seven". Lagu ini, menampilkan rapper Amerika Latto yang menyentuh tema keinginan untuk selalu bersama orang yang dicintai.

Jungkook memulai debutnya dengan sukses, yaitu lagu Seven masuk dalam Billboard Hot 100 dan Global 200. Sementara untuk acara musik Korea, Inkigayo (tiga kali), M COUNTDOWN (tiga kali), Show Champion (dua kali), dan Music Core (satu kali).

Dilansir Koreaboo pada akhir pekan laluselain daya pikat romantisnya, lagu ini juga mengusung versi eksplisit. Lagu tersebut tidak hanya populer di Amerika Serikat (AS), tetapi juga memecahkan rekor di Inggris dengan memulai debutnya di nomor tiga dan menjadi debut tertinggi oleh artis solo Korea.

Solois Korea pertama...lanjutkan membaca>>

Jungkook terus membuat sejarah di Billboard dengan debut solo resminya. Anggota termuda grup K-pop BTS itu menjadi solois Korea pertama yang ada di posisi puncak tangga lagu global Billboard selama tiga pekan berturut-turut.

Pada bulan lalu, Jungkook merilis single solo debut bertajuk "Seven" berkolaborasi dengan rapper Latto. Karya itu membuatnya menjadi artis solo Korea pertama yang secara bersamaan mendebutkan sebuah lagu di posisi puncak tangga lagu Billboard Hot 100, Billboard Global 200, dan Billboard Global Excl US.

Seperti diberitakan sebelumnya, dikutip dari laman Soompi pada pekan lalu, "Seven" juga menghabiskan pekan ketiganya di 30 besar tangga lagu Hot 100. Di pekan ketiga, dia ada di posisi 30, setelah dua pekan berturut-turut sebelumnya berada di posisi 10 besar.

Semua pencapaian itu membuat Jungkook menjadi artis solo Korea kedua yang performanya kuat dalam sejarah Billboard, tepatnya setelah penyanyi Park Jae-sang alias Psy. Tepatnya 11 tahun lalu, Psy menghabiskan tiga pekan berturut-turut di tangga lagu 30 besar.

 

 
Berita Terpopuler