Manfaat Puasa untuk Kesehatan Mental

Orang yang berpuasa mengalami perbaikan gejala depresi, kecemasan, dan bahkan stres.

Antara/Oky Lukmansyah
Sejumlah anak mengikuti kegiatan menghafal Al Quran (Hafiz Quran) di Masjid Al Ishlah Desa Tembok Lor, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Senin (27/3/2023). Selama Ramadhan masjid tersebut menjalankan tradisi menghafal Al Quran secara massal di luar kepala dengan membacakan ayat suci satu juz per hari sambil menunggu waktu berbuka puasa. Manfaat Puasa untuk Kesehatan Mental
Rep: Ratna Ajeng Tejomukti Red: Ani Nursalikah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Selain bermanfaat untuk kesehatan fisik, puasa juga bermanfaat bagi kesehatan mental umat Islam. Melansir laman Al Arabiya, para ahli di Uni Emirat Arab menyebutkan beberapa manfaat puasa untuk kesehatan mental

Manfaat Puasa untuk Kesehatan Mental

1. Puasa membantu kecemasan dan depresi

Baca Juga

Nada Omer Mohamed Elbashir, seorang konsultan psikiater di Rumah Sakit Burjeel, Abu Dhabi, mengatakan ada kepercayaan yang berkembang saat ini tentang efek positif puasa terhadap kesehatan mental.

“Orang yang berpuasa mengalami perbaikan gejala depresi, kecemasan, dan bahkan stres,” kata dia.

Mereka juga melaporkan penurunan kelelahan ketika pekan kedua puasa. Ini dapat dikaitkan dengan menginduksi metabolisme keton dan efek anti-inflamasinya yang berkontribusi pada tingkat stres yang lebih rendah.

Banyak penelitian menunjukkan puasa dapat meningkatkan kadar serotonin dalam darah. Namun dopamin, neurotransmitter lain yang sangat terkait dengan depresi dan psikosis, tampaknya tidak berubah dengan puasa.

Namun, puasa selama Ramadhan tidak dianjurkan untuk individu yang berisiko mengalami komplikasi medis atau mereka yang memiliki kondisi kesehatan mental yang sudah ada sebelumnya. Bagi mereka yang berpuasa, penting untuk memantau kesehatan fisik dan mental dengan cermat dan mencari bantuan profesional jika perlu.

Mereka yang membutuhkan pengobatan untuk menjaga kesehatan mentalnya juga harus berkonsultasi dengan dokter sebelum bulan suci. “Asupan dan pengaturan waktu obat sangat penting, terutama ketika tingkat terapeutik dalam darah diinginkan. Orang dengan gangguan bipolar dan skizofrenia harus mempertahankan pengobatan mereka sesuai anjuran," ujar dia.

Banyak orang berjuang menyesuaikan obat mereka pada siang hari di bulan Ramadhan. Dianjurkan agar obat diminum dalam dosis penuh yang ditentukan jika puasa dipilih, tetapi waktunya dapat disesuaikan dengan Iftar atau Sahur. Namun, sangat disarankan meminta pendapat dokter spesialis tentang obat-obatan jika memilih berpuasa dan mengubah waktunya.

2. Mengurangi stres

Farinaz Aghajan Nashtaei, psikiater spesialis di International Modern Hospital Dubai mengatakan beberapa penelitian menunjukkan puasa dapat memiliki efek positif pada kesehatan mental, seperti mengurangi stres, kecemasan, dan gejala depresi.

“Misalnya, satu studi menemukan puasa selama Ramadhan menyebabkan penurunan tingkat stres dan kecemasan yang signifikan di antara peserta. Studi lain menemukan puasa dapat meningkatkan neuroplastisitas, yang dapat berkontribusi pada pengurangan gejala depresi," ujar Nashtaei.

Namun, puasa di bulan Ramadhan juga bisa berdampak buruk bagi kesehatan mental. Dehidrasi dan kelelahan dapat menyebabkan lekas marah, perubahan suasana hati, dan kesulitan berkonsentrasi.

Selain itu, perubahan pola tidur dan pola makan dapat menyebabkan kecemasan, depresi, dan stres. Beberapa individu mungkin juga mengalami perasaan terasing dan kesepian karena interaksi sosial yang berubah selama sebulan.

3. Berlatih perawatan diri

Nashtaei menyarankan agar individu yang berencana berpuasa selama Ramadhan harus mengambil langkah-langkah untuk melindungi kesehatan mental mereka.

Hidrasi dan nutrisi yang cukup selama jam-jam non-puasa dapat membantu mencegah gejala fisik yang dapat memengaruhi kesehatan mental. Selain itu, melakukan aktivitas fisik dan menjaga hubungan sosial dapat membantu mengurangi perasaan terisolasi dan depresi.

“Untuk menjaga kesehatan fisik dan mental yang baik selama Ramadhan, sangat penting untuk mempraktikkan perawatan diri,” kata dia.

Ini termasuk makan makanan yang seimbang dan sehat selama jam-jam non-puasa, tetap terhidrasi, istirahat yang cukup, melakukan aktivitas fisik secara teratur, dan mempraktikkan teknik relaksasi untuk mengelola stres.

“Penting juga bagi individu dengan kondisi kesehatan mental atau penyakit kronis yang sudah ada sebelumnya untuk berkonsultasi dengan penyedia layanan kesehatan mereka sebelum membuat perubahan apa pun pada pengobatan atau rencana perawatan mereka," ujar dia.

Konsultan Neurologis NMC Royal Hospital Sushil Garg mengatakan selama bulan suci Ramadhan, mereka yang berpuasa akan mengalami perubahan kebiasaan makan, pola tidur dan rutinitas sehari-hari, yang dapat mempengaruhi kesehatan fisik dan mental mereka. Selama Ramadhan, pasien migrain harus menghindari faktor pemicu migrain seperti pencahayaan terang, suara keras, dan stres fisik dan psikologis.

Selain itu, kurangi asupan kafein dan hindari merokok berlebihan selama dan setelah berbuka. ”Dokter menyarankan menghidrasi dengan baik dari Iftar hingga Sahur dan mengonsumsi makanan sehat seimbang yang rendah sodium dan tidak termasuk makanan olahan atau gorengan.

Cobalah beristirahat selama beberapa jam sebelum berbuka puasa. Pasien neurologi juga harus memastikan mendapatkan banyak tidur. Mengikuti meditasi dan doa selama Ramadhan dapat membantu tetap tenang dan membumi, memungkinkan mengatasi stres dan emosi negatif.

 
Berita Terpopuler