Motul Makin Serius Garap Pasar Indonesia

Semakin banyak masyarakat yang memerlukan produk pelumas high performance.

network /Eric Iskandar
.
Rep: Eric Iskandar Red: Partner

JAKARTA--Sejumlah pecinta otomotif menaruh ketertarikan yang cukup tinggi dalam dunia motorsport. Hal itu terlihat dari banyaknya pecinta otomotif yang terlibat dalam industri tersebut baik sebagai pelaku maupun sebagai penggemar motorsport.

Hal itu pun disadari oleh produsen pelumas asal Prancis bernama Motul karena semakin banyak masyarakat yang memerlukan produk pelumas high performance. Chief Marketing Officer Motul Asia Pacific, Carlo Savoca mengatakan, Indonesia adalah negara yang sangat penting bagi Motul.

"Perkembangannya sangat cepat, orang-orangnya sangat antusias dengan kegiatan motorsport, terutama dengan adanya Mandalika dan bahkan sampai kepada penyelenggaraan F1 Powerboat world championship. Itulah mengapa, selain menjadi title sponsor World Superbike (WSBK) secara global, Motul juga menjadi sponsor utama untuk Indonesia round 2023 ini," kata Carlo Savoca, Ahad (5/3/2023).

Ia pun menegaskan, kehadiran Motul di ajang bergengsi sekelas WSBK merupakan komitmen Motul yang memang dikenal punya DNA kental di kancah motorsport dunia. Selanjutnya, Carlo menambahkan, ke depannya Motul akan terus fokus melayani konsumen Indonesia.

Hal ini juga yang membuat Motul semakin intensif berinvestasi di kawasan Asia Pasifik dalam beberapa tahun terakhir untuk membawa operasi perusahaan sedekat mungkin dengan semua pelanggannya.

"Motul tumbuh sangat pesat di Indonesia, kami memastikan agar produk Motul tersedia dan dapat dijangkau oleh seluruh konsumen tanah air. Tidak hanya itu, Motul juga menyediakan berbagai jenis produk yang disesuaikan dengan daya beli konsumen di Indonesia. Kami mempunyai visi, dalam lima tahun kedepan, Motul adalah pilihan oli terbaik di Indonesia," ujarnya.

Motul pun sangat memahami betapa pentingnya negara kepulauan dengan 120 juta pengendara sepeda motor ini. Dengan tantangan geografis, dan lanskap persaingan pasar di berbagai wilayah, Motul Indonesia menunjuk 35 distributor untuk menangani operasi penjualan secara nasional.

"Setiap distributor ditunjuk melalui proses seleksi yang ketat dan dievaluasi secara berkala. Sejauh ini, strategi ini terbayar dengan Motul yang berhasil mencapai rekor penjualan sepanjang masa pada tahun 2022. Pertumbuhan penjualannya pada tahun 2022 adalah 43 persendan pertumbuhan 80 persen dibandingkan sebelum era pandemi pada tahun 2019," kata dia.

 
Berita Terpopuler