Real Madrid Umumkan Cedera Karim Benzema Bukan Masalah Serius

Benzema kemungkinan absen dalam laga derbi Madrid melawan Atletico.

AP/Scott Heppell
Reaksi pemain Real Madrid Karim Benzema saat pertandingan sepak bola Grup F Liga Champions antara Celtic dan Real Madrid di Celtic Park, Glasgow, Skotlandia, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB. Benzema mengalami cedera di laga tersebut.
Rep: Fitriyanto Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Fan Real Madrid akhirnya lega setelah tahu cedera Karim Benzema saat melawan Celtic di Liga Champions bukan masalah serius. Pasalnya, akan ada pertandingan penting yang mendekati tanggal pemulihan Benzema.

Los Blancos mengumumkan cedera paha Benzema pada Rabu (7/9/2022) sore, tetapi tidak menjelaskan kapan waktu pemulihan. Sebagian besar outlet memberikan diagnosis dua pekan untuk kembalinya Benzema. Striker asal Prancis itu kemungkinan absen dalam laga derbi Madrid melawan rival sengit Atletico Madrid.

Namun, Diario AS dikutip Football-Espana, Kamis (8/9/2022), telah membandingkan informasi tersebut. Menurut sumber Diario AS, Benzema mungkin akan kembali dalam periode 7-10 hari dari cederanya. Ini akan membuatnya fit tepat pada waktunya untuk pertandingan besar pada 18 September 2022.

Mungkin ada risiko yang lebih besar untuk secepatnya memainkan Benzema kembali dan mempertaruhkan cederanya. Meskipun derbi Madrid sangat berarti bagi kedua klub, pada akhirnya akan bernilai tiga poin dan tanpa Benzema untuk waktu yang lama dapat menggagalkan Los Blancos mengarungi musim.

Baca Juga

 
Berita Terpopuler