Berbagi Peduli Jadi Upaya Universitas BSI Saling Berbagi pada Bulan Ramadhan

Program Berbagi Peduli berlangsung di beberapa lokasi kampus UBSI

UBSI
Program Berbagi Peduli berlangsung di beberapa lokasi kampus UBSI salah satunya di Kampus Kramat 98.
Red: Christiyaningsih

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Ramadhan 1443 Hijriah telah tiba. Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kembali melaksanakan kegiatan bertajuk Berbagi Peduli dalam program BSI Peduli dengan membagikan makanan berbuka puasa selama Ramadhan.

Program Berbagi Peduli berlangsung di beberapa lokasi kampus, salah satunya di Universitas BSI Kampus Kramat 98, di Jalan Kramat Raya Nomor 98 RT/RW 002/09, Kelurahan Kwitang, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat. Menurut penuturan Kepala Kampus Universitas BSI kampus Kramat 98, Ricki Sastra, proses pembagian makanan melibatkan civitas akademika Universitas BSI di antaranya dosen, staf, dan mahasiswa.

“Program BSI Peduli rutin dilaksanakan setiap bulan Ramadhan. Untuk Berbagi Peduli bentuk kegiatannya berupa pemberian paket nasi dengan jumlah 2.000 paket/hari. Kegiatannya sudah berlangsung sejak 2 – 27 April 2022,” tutur Ricki, Jumat (8/4/2022).

Ia mengungkapkan kegiatan BSI Peduli merupakan upaya kampus untuk dapat saling berbagi, khususnya di bulan penuh berkah, Ramadhan 1443 Hijriah.

Hadi selaku Ketua RW 009 Kelurahan Kwitang yang turut hadir dalam pelaksanaan, memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Universitas BSI yang selalu rutin melakukan kegiatan sosial untuk warganya. Dia juga mengimbau warganya agar tertib antre serta tetap menjaga protokol kesehatan.

“Terima kasih Universitas BSI yang selalu rutin membagikan makanan untuk berbuka selama bulan Ramadhan bagi RW 009 Kwitang. Bagi masyarakat yang mengantre juga harap tertib dan tetap patuhi protokol kesehatan yang ketat,” ujarnya.

Baca Juga

 
Berita Terpopuler