Masjid di Jerman Dirusak Menggunakan Grafiti Rasis

Masjid di Jerman kembali menjadi obyek perusakan.

cba.ca
Masjid di Jerman Dirusak Menggunakan Grafiti Rasis. Foto ilustrasi: Aksi vandalisme swastika di dinding Masjid Baitul Hadi, Edmonton, Kanada.
Rep: Zahrotul Oktaviani Red: Muhammad Hafil

REPUBLIKA.CO.ID,COLOGNE -- Sebuah masjid di Jerman dirusak oleh penyerang tidak dikenal, Rabu (9/2). Seorang tokoh Muslim sekitar menyebut di salah satu pintu masjid muncul gambar swastika.

Baca Juga

Turgut Ulker dari Persatuan Islam Turki untuk Urusan Agama (DITIB) menyatakan serangan serupa terhadap masjid-masjid di Dortmund telah dilakukan bulan lalu. Hal tersebut mengalami peningkatan baru-baru ini dan itu mengkhawatirkan mereka.

"Kami menuntut pihak berwenang mengambil tindakan segera dan melindungi tempat ibadah kami," ujarnya dikutip di Anadolu Agency, Kamis (10/2).

Pihaknya disebut akan melanjutkan perjuangannya dalam melawan rasisme di Dortmund, bersama dengan semua lembaga demokrasi. Tak hanya itu, upaya yang terbaik akan terus dilakukan untuk memastikan Dortmund tetap menjadi kota toleransi.

Polisi yang memeriksa masjid menutupi gambar swastika itu dengan cat semprot.  

Sumber:

https://www.aa.com.tr/en/europe/mosque-in-germany-vandalized-with-racist-graffiti/2498367

 
Berita Terpopuler