OKI Bantu Pendanaan Kesehatan di Sejumlah Negara Anggota

OKI memberikan bantuan keuangan untuk proyek-proyek kesehatan di beberapa negara

common.wikimedia
Organisasi Kerjasama Islam (OKI)
Rep: Kiki Sakinah Red: Esthi Maharani

IHRAM.CO.ID, JEDDAH -- Sekretariat Jenderal Organisasi Kerjasama Islam (OKI) pada Kamis (1/7) menyelesaikan prosedur untuk memberikan bantuan keuangan untuk proyek-proyek kesehatan dan sosial di beberapa negara anggota.

Sekretaris Jenderal OKI, Dr Yousef Al Othaimeen, mengatakan bahwa bantuan keuangan tersebut akan diberikan oleh organisasi ini, yang diwakili oleh Dana Solidaritas Islam (ISF), untuk kategori yang paling membutuhkan di negara-negara anggota.

Dilansir di Arab News, Jumat (2/7), Al Othaimeen lantas memuji tanggapan cepat dari administrasi dana terhadap kebutuhan negara-negara anggota dengan menawarkan bantuan di bidang kemanusiaan, pendidikan, kesehatan dan sosial. Sekjen menekankan bahwa OKI, melalui ISF, akan terus mendukung fasilitas darurat, universitas, pusat dan asosiasi, rumah sakit, dan sektor sekolah di negara-negara anggota.

Visi ISF adalah memajukan komunitas Muslim dan memberikan bantuan materi untuk mendukung mereka secara sosial dan budaya. Badan tersebut juga memberikan bantuan kemanusiaan yang mendesak kepada negara-negara dan masyarakat Muslim yang terkena bencana dan krisis.

 
Berita Terpopuler