Papdi: Varian Baru Virus Covid-19 Sangat Mengkhawatirkan

Varian baru Covid-19 lebih berbahaya dan mudah menular.

Prayogi/Republika.
Petugas kesehatan dengan menggunakan baju hazmat melapor di pos masuk saat mengantarkan pasien Covid-19 di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Jakarta, Ahad (13/6).
Rep: Havid Al Vizki Red: Fian Firatmaja

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Angka kasus positif Covid-19 di Indonesia terus mengalami lonjakan setiap harinya. Terkait hal tersebut, Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam (Papdi) angkat bicara.

Ketua Papdi, Sally Aman Nasution, menyatakan yang dikhawatirkan saat ini yakni banyaknya varian Covid-19 yang baru. Menurutnya, varian baru tersebut lebih mudah menular.

Ia menambahkan, masyarakat harus lebih hati-hati terhadap penularan varian virus baru tersebut. Untuk itu, ia mendukung pembatasan sosial yang saat ini dijalankan.

 

 

 

 

Video Editor | Fian Firatmaja

 

 
Berita Terpopuler