Rumah Zakat Tingkatkan Kapasitas SDM Koperasi

Kegiatan ini dihadiri 10 orang pengelola unit usaha yang gelar di Balai Desa Bumisari

istimewa
Pada hari Selasa (18/5) diadakan kegiatan peningkatan kapasitas SDM pengelola unit usaha koperasi yang sampai hari ini terdiri dari tiga unit usaha yaitu simpan pinjam, kios pupuk dan toko oleh-oleh.
Red: Hiru Muhammad

REPUBLIKA.CO.ID, LAMPUNG SELATAN - Meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) dalam pengelolaan usaha koperasi tani merupakan suatu keniscayaan dalam menjadi usaha berjalan produktif. Oleh karena itu pada hari Selasa (18/5) diadakan kegiatan peningkatan kapasitas SDM pengelola unit usaha koperasi yang sampai hari ini terdiri dari tiga unit usaha yaitu simpan pinjam, kios pupuk dan toko oleh-oleh.

Kegiatan ini dihadiri 10 orang pengelola unit usaha yang diadakan di Balai Desa Bumisari, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan. “Dengan kegiatan diharapkan koperasi semakin maju,” kata Chafsinudin ketua koperasi.

 

 

 

 
Berita Terpopuler