Solskjaer Klaim tak Ada Masalah Antara Maguire dan Fred

Harry Maguire dan Fred bersitegang saat MU bertandang ke markas Leeds United.

EPA-EFE/Alex Pantling
Bek Manchester United Harry Maguire.
Rep: Rahmat Fajar Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Pelatih Manchester United (MU) Ole Gunnar Solskjaer mengeklaim tak ada masalah dengan Harry Maguire dan Fred yang terlibat pertengkaran ketika Setan Merah bermain imbang 0-0 melawan Leeds United di Elland Road, Ahad (25/4). Ketegangan kedua pemain terjadi ketika Maguire membalas komentar Fred pada menit ke-72.

Baca Juga

Maguire terdengar menyebut Fred sebagai 'orang bodoh brengsek'. Namun Solskjaer berusaha menutupi permasalahan yang terjadi dalam skuadnya. Ia menilai hal tersebut wajar.

"Kami memiliki kelompok yang menuntut banyak satu sama lain," kata Solskjaer tentang pertengkaran itu, dilansir dari Manchester Evening News, Senin (26/4).

Banyak tuntutan yang harus dijalankan dalam hal standar tinggi saat latihan maupun pertandingan. Oleh karena itu, Solskjaer tak terlalu mempermasalahkan keributan antara Maguire dan Fred. Namun yang pasti Solskjaer menuntut timnya tampil maksimal.

Solskjaer mengaku bangga penampilan pasukannya pada babak kedua. Ia mengeklaim Maguire dan kawan-kawan tampil begitu kuat. MU menguasai penguasaan bola dan cepat merebut bola ketika kehilangan bola.

"Namun kami melewatkan sedikit hari ini, percikan ekstra untuk memenangkan pertandingan,” ujarnya.

Hasil imbang ini menguntungkan Manchester City di puncak klasemen. Pasalnya, City akan semakin mudah meraih gelar Liga Inggris. City hanya membutuhkan dua kemenangan dari lima pertandingan sisa untuk mengunci gelar.

Meski imbang...

.

Meski imbang, MU tak terkalahkan dalam 24 pertandingan tandang terakhir di Liga Inggris. Selanjutnya The Red Devils akan bertandang ke markas Aston Villa kemudian bermain di kandang Wolves. MU belum pernah menang atas Wolves sejak mereka promosi pada 2018.

"Ini pencapaian yang bagus, tidak peduli apakah ada fan atau tidak ada, fantastis. Dua puluh tiga atau 24 pertandingan tanpa kekalahan,” ujarnya.

Pelatih asal Norwegia itu menuturkan para pemain telah mempersiapkan diri menghadapi Leeds. Ia berharap pemainnya mempertahankan ritme kinerja yang bagus ini hingga akhir musim. Sebab, MU akan menghadapi pertandingan besar berikutnya dan ingin meraih poin sebanyak mungkin.

MU akan menjamu AS Roma dalam leg pertama babak semifinal Liga Europa, Jumat (30/4) dini hari WIB sebelum bertandang ke markas Liverpool akhir pekan nanti. 

 
Berita Terpopuler