Lucas Digne Perpanjang Kontrak di Everton

Carlo Ancelotti mengonfirmasi Lucas Digne akan segera menandatangani kontrak baru

EPA-EFE/Rui Vieira
Lucas Digne dari Everton beraksi selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Wolverhampton Wanderers dan Everton FC di Wolverhampton, Inggris, 12 Januari 2021.
Rep: Muhammad Ikhwanuddin Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Pelatih Everton, Carlo Ancelotti mengonfirmasi Lucas Digne akan segera menandatangani kontrak baru bersama The Toffies dalam waktu dekat. 

Baca Juga

Ancelotti mengaku puas terhadap performa bek asal Perancis tersebut. Meski masa kerja Digne baru berakhir pada 2023, Don Carlo ingin mempertahankan pemainnya lebih lama lagi. 

"Saya perkirakan pekan depan Lucas Digne akan menandatangani kontrak baru. Ini akan segera diumumkan," kata Ancelotti seperti dilansir Tribalfootball, Sabtu (13/2).

Ancelotti percaya timnya bisa menembus Liga Champions musim ini. Selisih poin yang tak terlampau jauh membuat juru taktik asal Italia itu optimistis The Toffies bisa melenggang ke panggung Eropa. 

 

 

Saat ini, Everton berada di peringkat ketujuh klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan koleksi 37 poin. Hasil imbang 3-3 melawan Manchester United pekan lalu  membuat The Toffies tertahan sementara untuk menginjakkan kaki di empat besar meski hanya terpaut tiga angka. 

Dengan selisih poin yang begitu tipis, bukan hal yang mengada-ada jika Everton bisa berpentas di Liga Champions. Performa yang cenderung meningkat di musim ini membuka kesempatan tersebut.

"Itu adalah target kami di masa depan. Saya tidak tahu kapan akan terwujud," kata Ancelotti seperti dilansir Liverpool Echo, Kamis (28/1). 

 

"Saya berharap secepatnya kami bisa tampil di Liga Champions, karena itu adalah kompetisi terbaik di dunia."

 
Berita Terpopuler