Arsenal Perpanjang Kontrak David Luiz

David Luiz dikabarkan segera menandatangani kontrak baru di Arsenal.

Matt Dunham/AP
Referee Stuart Attwell mengganjar kartu kuning kepada David Luiz (kanan) pada laga Chelsea melawan Arsenal di Stamford Bridge, London, Selasa (21/1) dini hari.
Rep: Eko Supriyadi Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- David Luiz dikabarkan segera menandatangani kontrak baru di Arsenal. Kontrak pemain asal Brasil itu akan habis akhir Juni ini, dan manajer Mikel Arteta minta klub memperpanjang kontraknya.

Baca Juga

 

Luiz mendapat kritik keras usai kesalahan fatalnya saat lawan Manchester City dalam pertandingan pertama Arsenal usai rehat tiga bulan. Ia menggantikan Pabli Mari yang cedera saat baru bermain selama 24 menit. Setelah itu ia memberikan City penalti dan diganjar kartu merah, sehingga the Gunners kalah 0-3.

Ia awalnya pindah ke stadion Emirates dari Chelsea dengan pada 2019 dengan kontrak satu tahun. Namun, dikutip dari Sky Sports, Rabu (24/6), Luiz, yang dikabarkan akan hengkang dari klub asal London tersebut, malah kian dekat memperpanjang masa kerjanya bersama Arteta.

Selain itu, Arsenal juga masih berharap mendapatkan Pablo Mari secara permanen. Namun klub sampai saat ini masih menolak untuk membeli bek yang diyakini seharga 13,5 juta poundsterling tersebut.

Klubnya, Flamengo, mengatakan kalau kesepakatan untuk pembelian permanen sudah disepakati. Namun, Arteta menyatakan masih ada beberapa masalah hukum yang harus diselesaikan.

 
Berita Terpopuler