Resep Agar Anak Suka Belajar Alquran

Anak harus diajarkan membaca Alquran.

Dokumen
Kegiatan belajar mengaji Alquran (ilustrasi)
Red: Erdy Nasrul

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penjabat Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Hermansyah mengajak para orang tua, pengasuh, ustadz, ustadzah, dan seluruh masyarakat menanamkan kecintaan anak-anak terhadap Alquran.

Baca Juga

Hal ini diungkapkan Pj Bupati Hermansyah didampingi Pj Ketua TP PKK HSS Rusnawati Hermansyah saat menghadiri wisuda santri dan santriwati Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT) se-HSS di MDT Al Busyro Ponpes Dalam Pagar (Dalpa) Kandangan.

"Kami menyambut baik dan memberikan apresiasi terhadap kegiatan wisuda santri santriwati MDT se-Kabupetan Hulu Sungai Selatan," katanya di Kandangan, Kalimantan Selatan, Senin.

Ia berharap para santri dan santriwati lebih semangat,  terus mempelajari, dan mengamalkan hasil kegiatan baca tulis Alquran.

Kegiatan belajar Alquran, katanya, bukanlah suatu kewajiban semata, tetapi hendaknya menjadi kebutuhan mereka karena nilai-nilai Alquran menjadi benteng kokoh mereka menghadapi tantangan kehidupan pada masa mendatang.

Menurut dia, tantangan ke depan akan semakin berat sehingga mereka dapat menjadi generasi Qurani yang beriman, cerdas dan berakhlak mulia serta berbakti kepada orang tua.

"Terima kasih kepada Tuan Guru Haji Ahmad Syairazi selaku pimpinan Ponpes Dalpa dan semua pihak, baik para pengasuh, para pengajar, para ustad ustadzah, maupun para orang tua," ujarnya.

Ia menyebut mereka turut memberikan dukungan dalam pembangunan di bidang keagamaan di HSS.

Pihaknya akan terus berupaya memelihara nuansa religius, sebagai ciri dari masyarakat HSS sejak dahulu.

Pemerintah Kabupaten HSS siap mendukung kegiatan keagamaan sehingga sinergi dan kolaborasi dapat sama-sama dilakukan guna mewujudkan generasi terbaik di Kabupaten HSS.

Kegiatan wisuda ini sebagai ketiga kali, sedangkan kesempatan ini diikuti 217 orang dari kalangan santri santriwati 16 MDT di HSS.

Turut hadir dalam wisuda, para habaib pengasuh Ponpes Dalpa Kandangan, perwakilan Kantor Kemenag Kalsel dan HSS, forkopimda, Ketua DPC FKDT, Ketua Yayasan Ponpes Dalpa, BKPRMI, ketua FKPQ, orang tua santri, dan seluruh ketua MDT se-HSS.

 
Berita Terpopuler