Ini Sosok Mantan Pemain Juventus yang Diumumkan Sepakat Gabung Persib

Di Juventus, ia pernah mendapatkan kepercayaan dari Antonio Conte.

Dok. IG Stefano Beltrame
Mantan pemain Juventus Stefano Beltrame yang kini direkrut oleh Persib Bandung.
Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persib Bandung akhirnya mendatangkan pemain baru di bursa transfer paruh musim Liga 1 2023/2024. Dua pemain asing sekaligus diperkenalkan secara resmi oleh Persib melalui laman resminya. Mereka adalah Kevin Ray Mendoza dan Stefano Beltrame. 

Baca Juga

Mendoza merupakan kiper kelahiran Herning, Denmark, 29 September 1994 yang bermain untuk Kuala Lumpur FC di Liga Super Malaysia. Kini persaingan di bawah mistar pun Persib bertamah yang sebelumnya dihuni Teja Paku Alam, Reky Rahayu, Fitrul Dwi Rustapa dan kiper muda jebolan Akademi PERSIB, Putra Sheva Sanggasi.

"Kami menyampaikan telah menambah kiper baru, Kevin Ray Mendoza Hansen dengan kontrak berdurasi 18 bulan. Kita berharap, Kevin bisa berkontribusi untuk Persib," kata Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, Selasa (28/11/2023).

Kevin merupakan pemain berdarah Denmark dan Filipina. Ia memilih berkewarganegaraan Filipina dan membela tim nasional. Terkini, ia membela the Azkals di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 beberapa waktu lalu.

Selain itu, Persib juga mendatangkan Stefano Beltrame, gelandang serang berpaspor Italia kelahiran Biella, 8 Februari 1993. Stefano merupakan pemain berkebangsaan Italia pertama yang membela Persin sejak menggunakan jasa pemain asing pada Liga Indonesia 2003 silam.

Sebelum ke Persib, Stefano bermain untuk klub asal Portugal, CS Maritimo Funchal (2020-2023). Di klubnya itu, ia bermain sebanyak 43 pertandingan dan mencetak 2 gol. Stefano juga tercatat pernah membela Juventus di Serie A Liga Italia. Ia dimasukkan pelatih Antonio Conte menggantikan Claudio Marchisio ketika Si Nyonya Tua ditahan imbang 1-1 oleh Genoa, Januari 2013 silam.

"Wilujeng sumping, Stefano. Stefano akan memperkuat PERSIB dengan ikatan kontrak 6 bulan ke depan dengan opsi perpanjangan," kata Teddy. 

 
Berita Terpopuler