Diperankan Samuel L Jackson, Secret Invasion Bergenre Spy Thriller

Serial Marvel Secret Invasion tayang mulai hari ini di Disney+ Hotstar.

Dok Marvel
Aktor Samuel L Jackson berperan sebagai Nick Fury di serial Secret Invasion.
Rep: Shelbi Asrianti Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Serial terbaru Marvel, Secret Invasion, sudah bisa disimak di Disney+ Hotstar. Alih-alih bercerita soal pahlawan super, tayangan dengan enam episode itu mengusung cerita mata-mata, dengan tokoh utama Nick Fury, yang diperankan aktor Samuel L Jackson.

Produser eksekutif serial, Kevin Feige, menceritakan proses pengembangan cerita untuk serial tersebut pada konferensi pers virtual beberapa waktu silam. Feige mengatakan, ide awal datang beberapa tahun lalu dari Jonathan Schwartz. Dalam serial, Schwartz dan Feige sama-sama bertindak sebagai produser eksekutif.

Baca Juga

"Ketika kami sedang memikirkan acara seperti apa yang akan dihadirkan di Disney Plus, Jonathan datang dengan ide untuk menerjemahkan alur cerita invasi rahasia besar dari komik dalam tayangan mata-mata yang lebih gelap, yang belum pernah kami lakukan," ungkap Feige.

Ide itu pun segera digodok, mendalami kisah dari tokoh Nick Fury. Sineas Ali Selim berperan sebagai sutradara sekaligus produser eksekutif bersama Feige, Schwartz, Louis D’Esposito, Victoria Alonso, Brad Winderbaum, Samuel L Jackson, Kyle Bradstreet, dan Brian Tucker. Kyle Bradstreet juga merupakan head writer dalam tim.

Genre yang diusung di serial Secret Invasion adalah spy thriller. Feige mengaku senang bisa mengeksplorasi genre yang berbeda untuk serial itu. Timnya pun benar-benar mempelajari tone khusus dari tayangan tentang mata-mata. Selain itu, ada kelanjutan kisah dari relasi sejumlah karakter Marvel.

Secret Invasio" kembali mempertemukan Nick Fury dengan Talos, salah satu ras alien Skrull yang dulu hadir di film Captain Marvel rilisan 2019. "Serial ini melihat dinamika yang sangat berbeda antara Fury dan Talos, dibandingkan yang pernah dilihat penonton di film Captain Marvel," tutur Feige.

Selain itu, ada interaksi yang lebih mendalam antara Fury dan tokoh James 'Rhodey' Rhodes (Don Cheadle). Keduanya punya banyak adegan yang beririsan, tidak seperti di sejumlah film sebelumnya. Cheadle menganggap hal itu sangat bagus.


Terlebih, Cheadle sudah lama mengenal Jackson dan mereka telah menghabiskan banyak waktu bersama, juga mencari proyek yang bisa dikerjakan bersama. Menyoroti pusat hubungan antara tokoh yang dia dan Jackson perankan jadi sangat penting bagi Cheadle.

Dia mengaku awalnya tidak berpikir tokoh Rhodey bisa terlibat dalam serial Secret Invasion. Namun, saat Jackson menelepon soal perannya di serial, Cheadle sangat bersemangat untuk mempelajarinya.

"Ini benar-benar bersandar pada beberapa hal yang sangat manusiawi. Sangat menyenangkan bisa mendalami siapa Rhodey, menyelidiki lebih banyak dan mencari tahu apa yang benar-benar membuatnya tergerak melakukan sesuatu," kata Cheadle.

 
Berita Terpopuler