Jamaah Sholat Id Muhammadiyah Padati Pacuan Kuda Pulomas Meski Kondisi Becek

Kawasan pacuan kuda Equesterian Pulomas berkapasitas sekitar 5.000 jamaah Sholat Id.

Republika/Putra M. Akbar
Umat Islam melaksanakan Sholat Idul Fitri di halaman Jakarta International Equestrian Park (JIEP) Pulomas, Jakarta Timur (ilustrasi).
Rep: Nidia Zuraya Red: Qommarria Rostanti

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jamaah Sholat Id Muhammadiyah 1444 Hijriyah memadati kawasan pacuan kuda Equestrian Pulomas, Jakarta Timur. Jamaah terlihat tetap ramai meskipun kondisi becek akibat hujan yang mengguyur sejak Senin (21/4/2023) dini hari.

Baca Juga

"Kondisi becek, kalau terang kami teruskan tapi kalau hujan kami sediakan masjid cadangan," kata panitia Sholat Id, Aries, saat ditemui di Equestrian, Jakarta, Jumat (21/4/2023).

Aries mengatakan, seandainya tiba-tiba hujan mengguyur maka pihaknya akan memindahkan acara Sholat Id ke Islamic Center Almadani di Kayu Putih, Jakarta. Aries mengatakan, pihaknya telah menyiapkan tempat untuk kapasitas sekitar 5.000 jamaah dalam penyelenggaraan Sholat Id tersebut.

Panitia juga menyiapkan toilet dan tempat wudhu untuk jamaah yang belum mengambil air wudu meskipun acara diadakan di lapangan parkir. "Luasnya kira-kira dua hektar, insyaallah cukup," kata Aries.

Berdasarkan pantauan di lapangan, jamaah telah memadati kawasan Equestrian sejak pukul 05.45 WIB dan jumlahnya terus bertambah. Sholat Id dipimpin oleh Imam M Rijal Anshorullah dan khatib Din Syamsuddin, dan dimulai pada pukul 07.00 WIB.

 
Berita Terpopuler