Resep Tarbozz Sharbat, Kreasi Lain dari Es Semangka India

Ada beragam resep es semangka india yang bisa dicoba.

Dok cookpad
Tarbozz sharbat, kreasi lain dari es semangka India. Minuman segar ini dapat menjadi hidangan untuk berbuka puasa.
Rep: Desy Susilawati Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Resep es semangka India banyak bermunculan di dunia maya. Namun, ada beberapa pilihan yang bisa menjadi acuan Anda.

Berikut ini resep kreasi es semangka india atau tarbozz sharbat. Diambil dari Cookpad, resepnya dibuat oleh Riya Malikha dengan akun @Riya_Reeya dari Palembang, Sumatra Selatan.

"Assalamualaikumm... berapa hari ini banyak banget pilihan minuman segerr... yang bikin ngiler.. hari ini aku milih es semangka india ini.. rasanya sueegerr bangett.. susu, sirup dan semangka dijadiin satu.. enakk pokoknya...Source: @Dapursesma," ujar Riya dalam keterangan resep tersebut.

Baca Juga

Resep Tarbozz Sharbat

Bahan-bahan:
250 gr semangka dicincang
150 ml susu uht
50 ml air dingin
50 ml sirup cocopandan (aslinya sirup mawar)
Secukupnya es batu
1 kuntum bunga mawar merah

Cara Menyiapkan Tarbozz Sharbat (Es Semangka India)

1. Campurkan susu, air dingin, dan sirup. Aduk rata, sisihkan terlebih dahulu.
2. Potong semangka dan cincang.
3. Tambahkan semangka cincang ke dalam kuah susu lalu beri kelopak mawar merah. Beri es batu secukupnya.
4. Es semangka india siap dinikmati.

 

 
Berita Terpopuler