Masjid Agung dan Rumah Sakit Divrigi, Warisan Berharga Dinasti Seljuk

Arsitek dunia mencatat ada dua arsitektur Seljuk yang paling terkenal.

Wikipedia
Masjid Agung Divrigi
Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, Dinasti Seljuk merupakan satu dari dua dinasti yang menguasai Turki paling lama setelah Turki Usmani. Hampir 300 tahun Dinasti Seljuk menguasai Anatolia (yang termasuk wilayah Turki). Tak heran jika arsitektur di daerah tersebut sedikit banyak dipengaruhi oleh gaya dinasti ini.

Baca Juga

Kekaisaran Seljuk yang berkuasa dari abad ke-11 hingga 14 M dikenal sangat mendukung perkembangan kebudayaan, salah satunya adalah seni bangunan. Maka tidaklah heran jika pada masa kekuasaan Seljuk berdiri banyak bangunan dengan arsitektur yang mengagumkan.

Seljuk mewarisi dan dipengaruhi dua peradaban Anatolia yang berbeda, yaitu Hitties dan Urraltus. Namun, hanya sedikit dari bangunan dengan arsitektur Seljuk yang tersisa. Bencana meruntuhkan hampir sebagian besar dari bangunan-bangunan yang diwariskan peradaban Islam di era keemasan Seljuk tersebut.

Arsitek dunia mencatat ada dua arsitektur Seljuk yang paling terkenal, yaitu caravanserai dan madrasah. Caravanserai merupakan tempat singgah bagi pedagang. Selain dua hal tersebut, arsitektur masjid juga banyak dipengaruhi oleh gaya Seljuk.

Salah satu masjid yang  masih berdiri megah dan merupakan peninggalan arsitektur Seljuk adalah Masjid Agung dan Rumah Sakit Divrigi. Masjid tersebut didirikan pada masa kekuasaan Emir Ahmad Shah. Masjid ini dibangun pada abad pertengahan sekitar tahun 1229. Pada saat yang sama, istri Ahmad, Melike Turhan Malik, mengepalai sebuah rumah sakit.

Arsitektur masjid tersebut menunjukkan ciri khas dinasti Seljuk, terutama pada pintu masuknya. Ciri khas arsitektur Seljuk terdapat pada pintu masuknya yang menjorok ke depan dibandingkan dinding bangunan. Gerbang depan ini diukir dan dihias dengan bermacam-macam ornamen, flora, dan kaligrafi. Bagian atasnya yang terdapat lengkungan juga merupakan salah satu ciri khas Seljuk.

 

 

Masjid yang berada di antara tiga kota ini mempunyai sejarah yang cukup panjang dan masih berdiri sampai sekarang. Bangunan ini pernah menjadi ruang persembunyian harta Topkapo Sarayi. Bangunan tersebut merupakan gabungan dari masjid dan madrasah (sekolah) untuk kedokteran dan rumah sakit.

Masjid dan rumah sakit berdiri berdampingan menghadap utara dan selatan. Masjid memiliki dua pintu utama, yaitu arah utara dan barat. Sedangkan, untuk menuju rumah sakit, orang-orang dapat masuk melalui pintu di sebelah barat. Alih-alih ruangan luas seperti masjid lainnya, masjid ini dibagi menjadi lima lajur yang menghadap kiblat.

Masjidnya lebih lebar dan luas dibandingkan rumah sakit. Namun, umur masjid lebih tua dibandingkan rumah sakit meskipun keduanya sama-sama memiliki ukiran yang indah dan rumit. Masjid Divrigi mempunyai dua pintu masuk, yaitu di bagian barat dan bagian utara. Pintu masuk di bagian timur dibuat pada 1241 dengan gaya Seljuk. Pintu ini akhirnya diubah menjadi jendela.

Pintu barat masjid berbentuk persegi raksasa dengan ukiran sangat indah. Di tengahnya terdapat lengkungan kecil yang diletakkan di atas pintu yang berukuran lebar. Seperti pintu masuk yang lainnya, pintu masuk bagian barat ini sedikit menjorok ke depan dari dinding dan didekorasi dengan sedikit pengaruh Armenia.

Secara khusus, terdapat dua buah pilar yang mengapit pintu masuk, tetapi tidak termasuk arsitektur Seljuk ataupun Suriah. Pengaruh manuskrip Armenia dapat ditemukan dalam ukiran bunga-bunga di pilar tersebut. Portal utara merupakan jalan utama menuju masjid.

Tidak hanya merupakan pahatan untuk mengenang Sultan Aladdin Keykubad dan pembuatnya, Ahmad Shah, tetapi juga merupakan tempat tertinggi dibandingkan bangunan masjid yang lain. Seperti pintu utama menuju rumah sakit, pintu utama masjid ini dihiasi oleh berbagai ukiran yang indah dan rumit. Ukiran ini menunjukkan betapa tinggi seni pembuatannya.

 

 

 

 

 

Ruangan di dalam masjid dibagi menjadi lima lajur dan lima kolom. Pemisahnya merupakan pilar-pilar raksasa yang membuat ruangan masjid terbagi menjadi 25 kotak. Lajur tengah masjid lebih luas dibandingkan yang lain dan satu kotak di tengah dibuat lebih luas dari yang lain.

Sebuah mimbar Anatolia terbesar yang merupakan arah kiblat dihias dengan sangat indah dan berdiri di selatan. Mimbar tersebut juga terbuat dari batu yang diukir. Elegan, tetapi terlihat lebih rapi. Mimbar yang kaya dengan dekorasi ini dibuat oleh Ahmad dari Tiflis pada 1241 M. Di sana, terdapat sekitar 20 tulisan kaligrafi yang diukir timbul.

Rumah sakit menempati tempat ketiga di sebelah selatan kompleks. Jalan masuknya adalah melalui pintu yang dibuat di gerbang melengkung di bagian barat. Portal atau pintu masuk tersebut mendominasi bagian depan dinding barat.

Portal yang dibuat dari bahan sama dengan masjid ini terdiri atas dua lengkungan yang meruncing dan saling menyatu satu sama lain. Di dalam lengkungan tersebut terdapat ruangan kecil yang menjorok ke dalam menuju rumah sakit.

Pintu masuk dipenuhi dekorasi yang rumit dan tak kalah indahnya dengan pintu masuk masjid. Di atas pintu tersebut terdapat sebuah jendela lebar yang di tengahnya berdiri sebuah pilar. Di pilar tersebut terukir gambar manusia yang merepresentasikan bulan dan matahari.

Kompleks Masjid Divrigi dibuat dari susunan batu yang berwarna kekuningan. Batu ini dipilih menurut warnanya. Dengan selera seni yang tinggi, arsitek masjid tersebut dapat memanfaatkan aspek alami batu tersebut untuk menghasilkan komposisi warna yang indah.

Masjid tersebut memiliki sebuah kubah raksasa. Kubahnya tidak bulat seperti bola, tetapi dibuat meruncing dengan delapan sisi di atas kubah mihrab. Kubah ini merupakan ciri khas arsitektur Armenia. Di tengah masjid di bawah kubah digantung sebuah lampu hias.

Arsitektur Masjid Divrigi yang kaya dengan ukiran ini tidak dapat dilihat di tempat lain. Yang paling mirip dapat dilihat di pemakaman di Ahlat, kota asal arsitek masjid. Tidak diragukan lagi, banyak pengukir dari kota tersebut telah terlibat dalam penciptaan sebuah karya agung pada abad ke-13.   

 
Berita Terpopuler