Pecahkan Rekor, Gedung Ini Laku Rp 9,012 Triliun

Bangunan tersebut dibeli oleh lembaga Dana Cheval Paris.

wikimedia
Kawasan Champs-Elysees di Paris, Prancis.
Rep: Rahayu Subekti Red: Nidia Zuraya

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Sebuah bangunan di kawasan perbelanjaan elite di kota Paris, Champs-Elysees, dijual lebih dari 600 juta euro atau setara Rp 9,012 triliun (kurs Rp 15.021 per euro). Dikutip dari Bloomberg, Senin (19/9/2022), nilai penjualan bangunan tersebut merupakan rekor untuk transaksi real estate komersial di jalan penting di kota Paris itu.

Baca Juga

Groupama Immobilier menjual bangunan yang terletak 150 meter dari Arc de Triomphe itu ke lembaga dana Cheval Paris. Kepala Groupama Immobilier Eric Donnet mengatakan harga tersebut melampaui rekor sebelumnya sebesar 613 juta euro yang dibayarkan untuk sebuah bangunan di jalan yang terkenal itu. Donnet menolak menolak untuk memberikan harga jual yang tepat untuk pembelian Champs-Elysees.

Bangunan yang terletak di 150 avenue des Champs-Elysees, dibeli pada 2009 oleh Groupama Immobilier. Donnet mengatakan perusahaan mencatat keuntungan bersih lebih dari 400 juta euro pada transaksi tersebut.

Bagian muka bangunan tersebut, panjangnya lebih dari 60 meter. Ukuran tersebut adalah salah satu yang terpanjang di jalan.

Dana Cheval Paris yang dikelola oleh Mimco Asset Management mengelola dana milik perusahaan investasi Kanada, Brookfield, sebagai pendukung utama. Cheval akan menginvestasikan total sekitar 800 juta euro dalam proyek tersebut, termasuk pekerjaan renovasi bangunan.

 
Berita Terpopuler