Kiai Soleh Darat: Malam Nisfu Syaban adalah Hari Raya Malaikat

Malaikat itu tidak tidur maka hari rayanya malam hari.

network /Kurusetra
.
Rep: Kurusetra Red: Partner

Malam Nisfu Syaban. Kiai Soleh Darat mengatakan malam Nisfu Syaban adalah hari raya malaikat. Foto: Ilustrasi Republika.

KURUSETRA -- Selain malam Lailatul Qadar di bulan Ramadhan, malam Nisfu Sya'ban merupakan malam istimewa bagi umat Islam. Sebab, di malam ini Allah berjanji akan memberikan pengampunan bagi hambanya yang meminta.

KH Sholeh Darat Semarang dalam kitab Fadlilah al-Muharram wa Rajab wa Sya'ban menjelaskan malam Nisfu Sya’ban merupakan hari raya bagi para malaikat. Ini sebagaimana Lailatul Qadar yang sama-sama sebagai hari raya bagi para Malaikat.

BACA JUGA: Humor Gus Dur: Presiden Israel Tertawa Topi Yahudi Disebut BH yang Dibelah Dua

Mengapa hari raya Malaikat di malam hari? guru Hadratussyekh Hasyim Asy'ari (pendiri NU) dan KH Ahmad Dahlan (pendiri Muhammadiyah) ini berkata, malaikat itu tidak tidur maka hari rayanya malam hari, berbeda dengan manusia. Karena itu, Kiai Soleh Darat mengajak umat Islam beribadah sebanyak-banyaknya di malam Nisfu Sya'ban.

Nah, untuk mendapat pengampunan dari Allah, berikut amalan yang bisa dilakukan di malam Nisfu Sya’ban. KH Sholeh Darat mengajarkan membaca Surat Yasin tiga kali saat malam Nisfu Sya’ban.

BACA JUGA: Humor Gus Dur: Gara-Gara Dikirimi PSK, Gus Dur Terpaksa Tidur di Sofa

Yasin pertama, diniatkan untuk panjang umur dalam kondisi taat dan patuh pada Allah. Yasin kedua, diniatkan untuk tolak bala' dalam seumur hidup kita (jadi tepat juga minta do'a agar Corona hilang ketika membaca Yasin kedua). Yasin ketiga, diniati minta kekayaan dan kecukupan selama hidup.

Kemudian berdoa, ‘Ya Allah Ya Rabbi, dengan haq kebenaran Surat Yasin saya minta tiga hal tadi. Semoga Engkau kabulkan keinginan saya dengan kemuliaan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam’. Doa ini dibaca sebanyak tujuh kali.

BACA JUGA: Sujiwo Tejo: Indonesia Mayoritas Muslim Kenapa Harus Ada Logo Halal, Tapi Enggak Ada Logo Haram?

Doa-doa mulia ini akan dikabulkan oleh Allah sebagaimana penjelasan Malaikat Jibril, ‘Di malam Nisfu Sya’ban Allah akan membuka semua pintu langit. Dan semua pintu-pintu langit dijaga oleh para Malaikat dengan bersujud, ruku', berdoa, menangis dan lain-lain hingga meminta dikabulkan semua doa umat Rasulullah SAW’.

JANGAN LEWATKAN ARTIKEL MENARIK LAINNYA:

> Setelah Wayang, Kini Nasi Padang yang Diharamkan

> Sujiwo Tejo: Babi Saja Buatan Tuhan Diharamkan, Apalagi Wayang Buatan Manusia

> Humor Gus Dur: Ormas Gak Jadi Bubarkan Pengajian Gus Dur karena Takut Kualat

> Gus Baha: Sunan Giri Sebut Wayang Haram, Sunan Kudus Bilang Digepengkan Biar Halal

> Viral Pernikahan Beda Agama di Semarang, Mempelai Wanita Berhijab Ikut Pemberkatan di Gereja

TONTON VIDEO PILIHAN UNTUK ANDA:

iv>

.

Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.

 
Berita Terpopuler