Almunajem, Perusahaan Makanan Terbesar Saudi Siapkan IPO

Almunajem mengkhususkan diri dalam impor dan distribusi makanan di Saudi.

Foto : MgRol112
Almunajem, Perusahaan Makanan Terbesar Saudi Siapkan IPO
Rep: Umar Mukhtar Red: Ani Nursalikah

IHRAM.CO.ID, RIYADH -- Salah satu perusahaan makanan terbesar di Arab Saudi, Almunajem, menunjuk HSBC Holding Plc sebagai penasihat untuk mengelola penawaran umum saham perdana (Initial Public Offering/IPO).

Baca Juga

Almunajem Foods Co. adalah perusahaan yang memasok bahan makanan ke lebih dari 18 ribu outlet, termasuk retail, layanan makanan, dan grosir. Perusahaan yang berbasis di Riyadh ini mengkhususkan diri dalam impor dan distribusi makanan di wilayah Kerajaan.

Dalam sebuah pernyataan seperti dilansir dari Arabian Business, Jumat (12/11), perusahaan tersebut berencana mendaftarkan 30 persen sahamnya yang mewakili 18 juta saham. Pengumuman tersebut mengonfirmasi laporan Bloomberg News pekan ini tentang rencana listing itu.

Chief executive officer Almunajem Foods, Thamer Bin Abdulaziz Abanumay, mengatakan, penjualan Food and Beverage (F&B) Saudi mencapai 221 miliar riyal Saudi selama tahun berjalan 2021.

Untuk belanja konsumen jangka panjang sendiri diperkirakan akan terus meningkat pada tingkat pertumbuhan rata-rata per tahun (CAGR) sebesar 4,6 persen hingga 2024. Ini didorong oleh reformasi demografi yang menguntungkan, pertumbuhan populasi dan pariwisata.

Semua itu merupakan bagian dari pencapaian target Visi 2030. "Ini adalah salah satu alasan utama bahwa hari ini Almunajem Foods memutuskan untuk melanjutkan penawaran umum perdana," kata Abanumay.

Riyadh telah menjadi pasar terpanas untuk IPO di Timur Tengah, meskipun di dekatnya ada Abu Dhabi dan Dubai. Tahun ini, Arab Saudi melihat daftar perusahaan seperti ACWA Power International dan unit layanan internet Saudi Telecom Co.

 

 
Berita Terpopuler