Jaga Imunitas, Sherina: Olahraga dan Makan dengan Senang

Sherina Munaf memilih makanan-olahraga yang membuatnya senang dan baik untuk tubuh.

antara
Sherina Munaf tak menganggap berolahraga sebagai aktivitas yang memberatkan.
Rep: Santi Sopia Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Penyanyi Sherina Munaf menganggap gaya hidup sehari-hari sangat memengaruhi imunitas tubuh. Pemain film Petualangan Sherina itu menganggap penting untuk memerhatikan nutrisi, olahraga, dan istirahat.

"Aku vegetarian, banyak mengonsumsi sayur, tapi aku tidak melupakan protein, seperti tempe, tahu, dan lainnya. Aku olahraga, kalau bisa lima sampai enam kali sepekan, yang paling penting bergerak dengan senang, jangan dipaksain," kata Sherina dalam peluncuran formula baru Pediasure, disimak di Jakarta, Kamis (14/10).

Sherina tak menganggap berolahraga sebagai aktivitas yang memberatkan. Perempuan kelahiran 1990 itu memilih kegiatan bergerak yang memang disukai sekaligus dapat memberikan manfaat kesehatan.

Baca Juga

"Jangan memaksakan mengikuti tren olahraga padahal tidak cocok untuk diri sendiri," kata Sherina.

Selain itu, menurut Sherina, mengonsumsi makanan sehat juga bukan berarti tidak menyenangkan. Ia merekomendasikan untuk memilih makanan yang disukai selama itu baik untuk tubuh.

"Kalau aku senang sama apa yang aku makan karena aku tahu nutrisi yang didapat, aku berterima kasih pada badan aku karena nutrisi dan susu dari kecil juga menopang aku sampai sekarang, jadi karena nutrisi dan kebahagiaan dari kecil sampai dewasa," ujas istri dari pemain film Baskara Mahendra tersebut.

Lebih dari itu, Sherina juga mengaku peduli dengan gerakan pemenuhan nutrisi bagi generasi penerus bangsa. Menurutnya, penting agar memberikan edukasi menyenangkan bagi anak-anak, memberi motivasi, dan memperhatikan keseimbangan nutrisi, bukan hanya fokus pada estetika.

 
Berita Terpopuler