Tawaran Fantastis Madrid untuk Kylian Mbappe

Madrid menyiapkan tawaran akhir untuk Kylian Mbappe.

EPA-EFE/CHRISTOPHE PETIT TESSON
Kylian Mbappe dari Paris Saint Germain bereaksi selama pertandingan sepak bola Ligue 1 Prancis antara Paris Saint Germain dan Strasbourg di stadion Parc des Princes di Paris, Prancis, 14 Agustus 2021.
Rep: Anggoro Pramudya Red: Agung Sasongko

IHRAM.CO.ID, MADRID -- Raksasa La Liga Spanyol, Real Madrid dilaporkan tengah mempersiapkan tawaran akhir kepada kubu Paris Saint-Germain (PSG) untul mendapatkan tanda tangan Kylian Mbappe pada jendela transfer musim panas 2021 ini.

Baca Juga

Usai mendapatkan hasil imbang kontra Levante dengan skor akhir 3-3 akhir pekan kemarin. Laporan dari surat kabar AS dikutip Sportskeeda, Senin (23/8) Madrid bersedia melakukan satu dorongan terakhir untuk target nomor satu mereka musim panas ini.

Los Blancos, julukan Madrid menyiapkan tawaran akhir senilai 130 juta euro hingga 170 juta euro demi mendaratkan bintang PSG, Mbappe ke Stadion Santiago Bernabeu.

Kesepakatan dengan raksasa Ligue 1 Prancis berakhir dalam 12 bulan dan terlepas dari upaya terbaik PSG, Mbappe belum juga menandatangani kontrak baru.

Dalam momen tersebur Madrid berharap untuk mengambil keuntungan dari kebuntuan perihal kontrak Mbappe.

 

 

Seperti diketahui Madrid memiliki minat lama pada pemain asal Prancis itu, yang juga ingin bermain dengan klub pemiliki 13 titel Liga Champions. Namun, sejauh ini PSG memaksa Madrid untuk mempertimbangkan target alternatif.

Apabila Les Parisiens, julukan PSG menolak untuk melepas sang pemain, maka El Real akan mengontrak Mbappe secara gratis musim panas mendatang. Hal itu jelas menjadi suatu kerugian besar bagi PSG.

Di sisi lain, Madrid juga dalam perlomban untuk mengikat gelandang tengah Tottenham Hotspur, Tanguy Ndombele. Klub asal ibu kota Spanyol itu akan bersaing dengan Barcelona yang juga berminat kepada eks penggawa Lyon.

 

The Hard Tackle via Fichajes mengeklaim Ndombele telah bekerja di bawah empat manajer berbeda sejak bergabung dengan Tottenham pada 2019. Tetapi ia terus berjuang untuk mendapatkan tempat di skuat utama.

 
Berita Terpopuler