Pakistan Larang Pelancong dari India Karena Lonjakan Corona

Pakistan larang pelancong dari India karena lonjakan kasus Covid-19

Anadolu Agency
Para calon penumpang mengantre kereta mengenakan masker sebagai tindakan pencegahan terhadap virus korona di Lokmanya Tilak Terminus di Mumbai, India pada 14 April 2021.
Red: Muhammad Subarkah

IHRAM.CO.ID, KARACHI -- Selama dua minggu ke depan, Pakistan melarang masuk pelancong dari India karena khawatir akan menyebarnya varian baru virus korona dari negara tetangganya.

Keputusan itu diambil saat pertemuan Pusat Komando dan Operasi Nasional (NCOC), sebuah badan yang dikelola negara yang bertugas mengawasi strategi penanganan Covid-19 yang dipimpin oleh Menteri Perencanaan Asad Umar.

"Forum memutuskan untuk menempatkan India dalam daftar negara Kategori C selama dua pekan. Akan ada larangan bagi penumpang yang datang dari India melalui jalur udara dan darat," kata NCOC dalam sebuah pernyataan.

Berdasarkan protokol keselamatan NCOC, wisatawan dari negara-negara Kategori C tidak dapat melakukan perjalanan ke Pakistan, bahkan warga negara Pakistan, tanpa persetujuan sebelumnya.

Dalam sepekan terakhir, India telah melaporkan lebih dari 200 ribu kasus baru Covid-19 per hari.

India sejauh ini mencatat lebih dari 15 juta kasus Covid-19, termasuk 178.769 kematian.

 

 
Berita Terpopuler