Pirlo Puas Performa Juventus di Coppa Italia

Juventus mengalahkan SPAL 4-0 dengan barisan pemain muda.

EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Pelatih Juventus Andrea Pirlo.
Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Andrea Pirlo senang dengan permainan Juventus setelah menaklukan SPAL 4-0 pada perempat final Coppa Italia, Kamis (28/1) dini hari WIB. Pirlo melihat sikap Juventus sangat tepat dan memuji sumber daya tim U-23 klub pada laga di Stadion Allianz, Turin, Kamis (28/1) dini hari WIB. 

Baca Juga

Bianconeri menang lewat gol-gol dari Alvaro Morata, Gianluca Frabotta, Dejan Kulusevski, dan Federico Chiesa. 

"Tujuan kami adalah untuk lolos dan kami melakukannya melawan tim yang bermain baik musim ini di Coppa Italia dan liga. Penting bagi kami untuk menghadapi mereka dengan keyakinan dan kami melakukannya sejak menit pertama," kata Pirlo dikutip dari Football Italia, Kamis (28/1). 

Pirlo telah memanfaatkan para pemain muda dengan sangat baik, terutama karena Juventus satu-satunya klub di Italia yang memanfaatkan perubahan aturan yang memungkinkan tim U-23 bermain di Serie C. 

"Juventus adalah klub pertama dan satu-satunya yang menciptakan tim B dan saya pikir itu langkah yang bagus untuk perkembangan para pemain ini," katanya.

Menurut dia, mengambil pemain dari akademi muda adalah hal yang berbeda dibandingkan dengan menarik pemain yang bermain di Serie C. Sebab, dengan tampil rutin di kompetisi, pemain muda akan terasah dengan level kompetisi lebih baik dibandingkan liga akademi.

"Saya yakin...

.

"Saya yakin klub lain harus lebih membuka pikiran mereka," ucapnya.

Juventus sekarang akan menghadapi Inter di semifinal Coppa Italia, yang akan dimainkan dalam dua leg pada 2 dan 9 Februari. Sebelumnya pada pertemuan di Serie A, Juventus kalah dari Inter.

"Kami bertemu lagi. Kami senang, karena tujuan kami adalah memenangkan Coppa Italia, jadi kami akan mempersiapkannya pekan depan," kata Pirlo.

r">

 
Berita Terpopuler