Rusia Cetak Rekor Kasus Harian Covid-19 Tertinggi

Rusia telah melaporkan 2,8 juta kasus infeksi Covid-19

EPA-EFE/Maxim Shipenkov
Vaksin Rusia Sputnik V
Rep: Lintar Satria Red: Nur Aini

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Rusia melaporkan kasus positif virus corona bertambah 29.350. Angka itu merupakan kasus harian tertinggi di Rusia.

Baca Juga

Hingga Senin (21/12), Rusia telah melaporkan 2,8 juta kasus infeksi, masih berada di urutan keempat sebagai negara dengan kasus penularan Covid-19 terbanyak di dunia. Gugus tugas negara itu telah melaporkan lebih dari 51 ribu kematian.

Rusia terhantam gelombang peningkatkan jumlah kasus infeksi pada musim gugur. Kasus positif dan kematian meningkat dengan signifikan sejak musim semi. Tetapi pemerintah Rusia menolak memberlakukan karantina nasional atau menutup bisnis.

Pada awal bulan ini, Rusia menggelar vaksinasi massal puluhan ribu orang dengan vaksin Sputnik V. Vaksin virus corona produksi dalam negeri yang masih dalam penelitian tahap lanjut untuk memastikan keamanan dan efektivitasnya.

Rusia dikritik karena telah memberikan izin pada Sputnik V bulan Agustus lalu setelah hanya mengujinya pada beberapa puluh orang. Pakar sudah memperingkatkan untuk tidak menggelar vaksinasi massal dengan vaksin itu hingga penelitian tahap lanjut selesai dilakukan. Namun, pihak berwenang Rusia sudah memberikan vaksin tersebut pada petugas medis beberapa pekan setelah izin diberikan.

 
Berita Terpopuler