Crespo Ingin Ikuti Jejak Bielsa

Crespo mengakui sengaja meneruskan kariernya sebagai pelatih setelah pensiun.

EPA-EFE/GUILLAUME HORCAJUELO
Hernan Crespo.
Rep: Hartifiany Praisra Red: Muhammad Akbar

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Marcelo Bielsa berhasil membawa Leeds United promosi ke Liga Primer Inggris. Mantan striker Chelsea, Hernan Crespo ingin mengikuti jejak dari Bielsa.

Pria yang kini menjadi pelatih di Argentina ini menghabiskan karier sepak bolanya di beberapa klub besar di dunia. Kini dia ingin melebarkan sayap karier kepelatihannya di Inggris.

"Saya sangat senang bermain di Inggris, pergi latihan, dan bahagia bersama para penggemar," kata Crespo dilansir dari laman Tribal Football.

Dia mengakui sengaja meneruskan kariernya sebagai pelatih setelah pensiun. Dia pun ingin kembali ke Inggris sebagai pelatih klub Liga Premier.

"Itulah sebabnya saya menjadi manajer, saya ingin mendapatkan kenangan itu lagi. Saya menginginkan Liga Premier dan jika perlu Championship," katanya.

Dia mengakui karirnya sebagai pelatih berbeda dari saat menjadi pemain. Dia mengakui pikirannya pun semakin terbuka sejak menjadi pelatih.

"Menjadi pelatih itu indah, berada di samping Jose Mourinho di Chelsea dan Inter Milan. Saya belajar jadi manajer 360 derajat," kata Crespo.

"Bagaimana caranya menghadapi wartawan, dokter, pemain, staf belakang layar, atmosfer, penggemar dan lainnya. Ketiga pelatih (Mourinho, Bielsa dan Carlo Ancelotti) membuka pikiran saya untuk hal-hal tertentu," katanya.

 
Berita Terpopuler