Menara Eiffel Kembali Dibuka untuk Umum

Menara Eiffel bersiap menyambut pengunjung setelah ditutup selama tiga bulan

EPA-EFE/MOHAMMED BADRA
Menara Eiffel bersiap menyambut pengunjung setelah ditutup selama tiga bulan. Ilustrasi.
Rep: Rizky Jaramaya Red: Christiyaningsih

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Menara Eiffel bersiap menyambut pengunjung setelah ditutup selama tiga bulan karena pandemi virus corona. Para pekerja melakukan persiapan untuk membuka kembali ikon negara Prancis tersebut pada 25 Juni mendatang.

Menara Eiffel diharapkan dapat kembali beroperasi sepenuhnya secara normal kembali pada musim panas. Namun, para pengunjung harus tetap mematuhi protokol pencegahan virus corona dan harus dalam keadaan bugar. 

Baca Juga

Pihak pengelola Menara Eiffel juga menerapkan aturan baru bagi para pengunjung. Salah satunya adalah mereka hanya diizinkan naik sampai di lantai kedua dengan menggunakan tangga. Pihak pengelola mengatakan, penggunaan lift dapat membawa risiko penularan virus corona.

Selain itu, pengelola juga menerapkan sistem satu arah untuk akses naik dan turun tangga di Menara Eiffel. Semua pengunjung di atas usia 11 tahun diminta untuk mengenakan masker.

"Untuk menarik orang, yang paling penting adalah tindakan keamanan diambil, dan itulah sebabnya kami mempromosikan jarak yang aman," ujar Direktur Pengelola Menara Eiffel, Patrick Branco Ruivo.

Ruivo mengatakan penerbangan internasional hingga kini masih dibatasi. Dengan demikian, pihak pengelola memprediksi para pengunjung domestik akan lebih banyak datang ketika Menara Eiffel kembali dibuka. "Bagi publik Prancis, inilah saatnya untuk datang ke Menara Eiffel," ujar Branco Ruivo.

 
Berita Terpopuler