Jumat 18 Jun 2021 04:01 WIB

Euro 2020: Lanjutkan Tren Positif, Belanda Gasak Austria 2-0

Babak kedua, Belanda menambah keunggulan 2-0 lewat kaki Denzel Dumfries.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Denzel Dumfries dari Belanda melakukan selebrasi usai mencetak gol kedua timnya pada pertandingan babak penyisihan grup C UEFA EURO 2020 antara Belanda dan Austria di Amsterdam, Belanda, 17 Juni 2021.
Foto:

Tak kunjung mencetak gol pelatih Franco Foda melakukan rotasi. Laimer keluar menggantikan Grillitsch, dan Sasa Kalajdzic masuk menggantikan Michael Gregoritsch.

Berselang beberapa menit Belanda juga melakukan perubahan pemain. Nathan Ake masuk menggantikan peran Daley Blind, pun Donyell Malen mmengisi peran Weghorst yang terlihat keletihan.

Strategi pergantian pemain Belanda terbukti lebih ampuh. Berselang dua menit masuk ke atas lapangan Donyell Malen menjadi kreator bagi gol kedua de Oranje.

Malen yang lolos dari perangkap offside berhasil menggiring bola ke hadapan kiper. Namun, sang pemain langsung mengirim umpan mendatar tepat ke kaki Dumfries, dengan sigap sang pemain langsung melepas tembakan melalui kaki kanan dari tengah kotak penalti. Skor 2-0 untuk Belanda.

photo
Penjaga gawang Austria Daniel Bachmann kebobolan penalti pada pertandingan sepak bola babak penyisihan grup C UEFA EURO 2020 antara Belanda dan Austria di Amsterdam, Belanda, 17 Juni 2021. - (EPA-EFE/Koen van Weel / POOL)

Ketinggalan 2-0, Austria mencoba menekan, sayangnya upya itu gagal pada menit ke-71. Penyerang pengganti Sasa Kalajdzic (Austria) dengan sebuah percobaan dari bagian tengah kotak 16 meleset ke kiri usai menerima assist Valentino Lazaro dengan umpan silang melanjutkan tendangan sudut.

Kalajdzic kembali menebar teror pada menit akhir, sayang lagi-lagi usaha keras Austria tak berujung gol. Hingga 90+5 menit pertandingan berlangsung skor 2-0 tetap bertahan untuk keunggulan Belanda.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement