Kamis 25 Jun 2020 10:43 WIB

Scarlett Johansson Cukup Kesulitan Pertahankan Berat Badan

Namun, Scarlett Johansson tak ingin dietnya berujung pada gangguan makan.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Nora Azizah
Scarlett Johansson tak ingin dietnya berujung pada gangguan makan (Foto: Scarlett Johansson)
Foto: EPA
Scarlett Johansson tak ingin dietnya berujung pada gangguan makan (Foto: Scarlett Johansson)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tidak mudah bagi akktris asal Amerika Serikat (AS), Scarlett Johansson, untuk mempertahankan berat badannya. Dilansir di laman Cinemablend, Kamis (25/6), sebagai pemeran tokoh Black Widow atau Natasha Romanoff dalam Marvel Cinematic, dia menyebut sangat berusaha untuk mempertahankan untuk tetap kurus.

Johansson mengungkapkan, ia juga merasa tertekan secara pribadi sebagai seorang aktris perempuan di Hollywood. Dia pun membandingkan pengalamannya sendiri dengan sebuah adegan dari film populer All About Eve, film tahun 1950-an yang selalu melekat padanya.

Baca Juga

“Selalu ada tekanan bagi aktor untuk tetap kurus. Ada adegan di salah satu film favorit saya, All About Eve, di mana aktris Bette Davis berputar-putar di sekitar ruangan, sangat kesal tentang sesuatu, dan dia mengambil cokelat, meletakkannya, lalu mengambilnya lagi, meletakkannya lagi, hingga pada akhirnya, dia menyerah dan memakannya. Itu jadi perjuangan besar,” ungkap Johansson kepada Candis Magazine.

Dari adegan itu, kata dia, bahkan saat itu pun ada tekanan yang terjadi di industri perfilman di Hollywood. Menurutnya, hal itu pun jauh lebih buruk.

Scarlett Johansson selalu menjadi orang yang mengutarakan pendapatnya tentang berbagai topik. Ini juga bukan pertama kalinya dia berbicara tentang tubuhnya.

Meski sulit mempertahankan berat badannya, Johansson tidak ingin terlalu keras menuntut tubuhnya. Ia pun enggan mengalami kelainan makan seperti beberapa orang untuk menjaga kesehatannya.

“Ada berat yang ingin saya pertahankan, yang ramping tapi sehat. Tetapi ada cara yang sehat untuk menjaga berat badan itu dan ada cara yang tidak sehat,” ungkap dia.

Johansson mengatakan, dia tak ingin berpendapat tentang bagaimana orang lain memilih untuk menjalani hidup mereka. Namun baginya, dia ingin sehat dengan caranya sendiri tanpa berujung pada gangguan makanan.“Saya lebih suka tetap bugar dengan cara alami,” dia menegaskan.

Tak hanya Johansson, beberapa aktor pun juga merasakan demikian. Misalnya, aktor Christian Bale yang benar-benar menguruskan badan atau menambah berat badan untuk setiap perannya.

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement