Ahad 01 Dec 2013 11:29 WIB

Modifikasi Supermoto KLX 250 Tampil Minimalis

Red:
Modifikasi Supermoto KLX 250 Tampil Minimalis
Foto: motor.sportku.com
Modifikasi Supermoto KLX 250 Tampil Minimalis

SPORTKU.COM - Memiliki tunggangan sesuai selera adalah impian semua orang. Tapi terkadang motor keluaran pabrik masih dianggap kurang oke. Jalan satu-satunya adalah menempuh jalur modifikasi. Dengan mengandalkan jasa sang modifikator, motorpun bisa disulap jadi seperti apa yang diinginkan.

Hal inilah yang dilakukan pemuda asal Serang Banten, Doni. Basic motor Kawasaki KLX 250 keluaran tahun 2012 dipaksa untuk jadi supermoto. Tidak perlu modal banyak, motor dengan ban pacul bawaan pabrik diganti dengan ban khas supermoto. Diikuti dengan perubahan velg depan maupun belakang. Sebagai syarat tampilan supermoto.

Biar terlihat lebih gagah, motor dipadukan dengan ban Avon Distanzia ukuran 120/70 ring 17inci dan ukuran 150/60 ring 17inci untuk depan dan belakang. Masih di sektor kaki, footstep DRC dan rantai RK 520H serta rear break clevis menggunakan Zeta membuat tampilan khas trail semakin tergerus.

Sementara untuk tampilan sendiri, motor ini tidaklah mengalami perubahan yang signifikan. Hanya saja stiker bodi Decal dengan aplikasi warna hijau dan hitam semakin menambah kesan minimalis ala supermoto.

"Pengerjaan motor ini hanya dua sampai tiga minggu. Karena perubahan yang dilakukan juga tidak banyak. Biaya habis Rp20 jutaan. Paling banyak menelan biaya itu velg, ban, stiker bodi dan aksesorisnya serta knalpot," cetus Eko Handoko, modifikator dari Caos Custombike.

Kawasaki KLX 250 tahun 2012 jadi supermoto KLX 250 tahun 2012 jadi supermoto" src="http://cdn.sportku.com/uploads/article-images/kawasaki-klx-250-tahun-2012-jadi-supermoto-201311281737226741.JPG" alt="modifikasi supermoto, modifikasi trail, modifikasi motor, modifikasi kawasaki, modifikasi klx, kawasaki klx 250, kawasaki klx, kawasaki, klx, klx 250, caos custombike, bengkel modifikasi, bengkel supermoto" width="605" />

Data Modifikasi Kawasaki KLX 250 tahun 2012

 Engine

 Kawasaki KLX 250

 Ban  Avon Distanzia 120/70-17 & 150/60-17
 Handguard

 Zeta Titanium - Kuning
 Koil

 MSD
 Raiser

 Protapper
 Stang

 Protapper Evo
 Grip

 Protapper
 Sein  DRC
 Stop Lamp  DRC
 Radiator

 Hose Kit NEXX
 Engine Guard  Custom
 Spatbor depan

 Acerbis Supermoto
 Rear brake

 Clevis Zeta
 Tutup tangki

 ZETA
 Handle Kopling & Rem  ZETA

 Jari2 Powder

 Coating (Black)
 ECCU

 APITECH
 Footstep  DRC
 Rantai

 RK 520H
 Slang Rem

 Hell Merah
 Knalpot

 FMF Q4 full system with megabomb
 Decal

 By TRYINK
 Slider Roda

 By Caos Custombike
 Tubless

 By Caos Custombike

Bengkel modifikasi Caos Custombike

Jl. Pancoran Barat 8 No. 6C, Jaksel (08170089400)

Owner Leri Rahmat Rizki

sumber : motor.sportku.com

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement