Pemkot Depok Siapkan Ambulans Bantu Evakuasi Korban Kecelakaan BUS SMK Lingga Kencana

Pemkot Depok terus berkoordinasi dengan aparat di Subang.

Republika/Firkah Fansuri
Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono menenangkan seorang ibu yang anaknya ikut dalam bus yang mengalami kecelakaan.
Red: Firkah fansuri

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK-Pemerintah Kota Depok akan membantu evakuasi korban  kecelakaan bus SMK Lingga Kencana. “Kami sudah berkomunikasi dengan Puskesmas di sana. Diknas Depok telah berkomunikasi,” kata Wakil Walikota Depok  Imam Budi Hartono saat berkunjung ke SMK Lingga Kencana di Jalan Raya Sawangan, Depok, Sabtu (11/5/2024) malam.

Pemkot Sudah berkoordinasi dengan pihak-pihak di Depok untuk segera mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk membantu evakuasi. Ambulans yang dibutuhkan untuk membawa korban sudah disiapkan.

 

Sebuah bus penumpang terguling di jalur kawasan wisata Ciater, Jalan Ciater, Kabupaten Subang, Sabtu (11/5/2024) malam. Terdapat sejumlah penumpang yang menjadi korban dalamkecelakaan tersebut.

Sponsored

 

Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Jawa Barat AKBP Lalu Wira Sutriana membenarkan telah terjadi kecelakaan bus di Jalan Ciater, Subang, Sabtu (11/5/2024) malam. Ia mengatakan Satlantas Polres Subang dan jajaran tengah menuju ke lokasi kecelakaan. "Iya (betul)," ujar Lalu, saat dikonfirmasi, Sabtu (11/5/2024).

 

 
Berita Terpopuler