Jika Orang Wafat Hidup Kembali, Ini 5 Perkara yang Ingin Dilakukan tapi Semua Terlambat

Orang yang meninggal berharap bisa beramal saleh kembali

ANTARA/Asprilla Dwi Adha
Ilustrasi orang meninggal. Orang yang meninggal berharap bisa beramal saleh kembali
Rep: Rossi Handayani Red: Nashih Nashrullah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Seorang yang telah mati maka mereka berada di alam kubur dan tidak bisa kembali ke dunia. Mereka berada di alam kubur sampai Allah Ta'ala membangkitkannya kelak pada hari Kiamat. 

Baca Juga

 

Melalui pesan Telegram Ustadz Najmi Umar Bakkar menjelaskan bahwa Allah Ta'ala dan Rasul ﷺ menyebutkan tentang beberapa keinginan orang yang telah mati andaikan mereka bisa hidup kembali ke alam dunia, di antaranya :

 

1. Ingin mengeluarkan sedekah

 

وَأَنْفِقُوا مِنْ مَا رَزَقْنَاكُمْ مِنْ قَبْلِ أَنْ يَأْتِيَ أَحَدَكُمُ الْمَوْتُ فَيَقُولَ رَبِّ لَوْلَا أَخَّرْتَنِي إِلَىٰ أَجَلٍ قَرِيبٍ فَأَصَّدَّقَ وَأَكُنْ مِنَ الصَّالِحِينَ

 

"Dan infakkanlah sebagian (rezeki) dari apa yang telah Kami berikan kepadamu sebelum kematian datang kepada salah seorang di antara kalian. Lantas dia pun Berkata (dgn Menyesali) : "Ya Tuhanku, sekiranya Engkau berkenan menunda (kematian)ku sedikit waktu lagi, maka aku pun dapat bersedekah dan termasuk orang-orang yang saleh." (QS Al-Munafiqun ayat 10)

 

2. Melaksanakan amal saleh  

 

حَتَّىٰ إِذَا جَاءَ أَحَدَهُمُ الْمَوْتُ قَالَ رَبِّ ارْجِعُونِ لَعَلِّي أَعْمَلُ صَالِحًا فِيمَا تَرَكْتُ ۚ كَلَّا ۚ إِنَّهَا كَلِمَةٌ هُوَ قَائِلُهَا ۖ وَمِنْ وَرَائِهِمْ بَرْزَخٌ إِلَىٰ يَووْمِ يُبْعَثُون

 

"(Demikianlah keadaan orang-orang kafir itu), sehingga apabila datang kematian kepada seseorang Dari Mereka, dia pun berkata : "Ya Tuhanku, kembalikan aku (ke dunia) agar aku dapat beramal shalih yang telah aku tinggalkan". Sekali-kali tidak !! Sungguh itu adalah dalih yang diucapkannya saja, dan di hadapan mereka ada barzakh sampai pada hari Mereka dibangkitkan." (QS Al-Muminun: 99-100). Imam Ibnu Rajab رحمه الله berkata:

 

"Angan-angan terbesar orang-orang yang mati di alam kubur mereka adalah hidup sesaat untuk taubat dan beramal shalih yang telah luput dari mereka, sedangkan orang-orang yang masih hidup di dunia ini justru menyia-nyiakan hidup mereka sehingga umur mereka habis percuma dalam kelalaian, bahkan sebagian dari mereka ada yang menghabiskannya untuk bermaksiat." (Lathaa-if al-Ma’aarif hal 339) 

Baca juga: Sungai Eufrat Mengering Tanda Kiamat, Bagaimana dengan Gunung Emasnya?

 

 

Muhammad bin Abi ‘Umairah berkata, "Andaikan seseorang itu menghabiskan umurnya sejak hari dia dilahirkan sampai kematiannya di saat Tua dalam Ketaatan kepada Allah 'Azza wa Jalla, niscaya dia akan memandang kecil amalnya itu pada hari kiamat, dan sungguh dia berkeinginan untuk bisa dikembalikan ke dunia supaya dapat menambah pahala serta balasan kebaikan." (Shahiih at-Targhiib no 3597) 

 

 

3. Ingin memberi kabar gembira kepada kaum atau keluarga yang hidup

 قِيلَ ٱدْخُلِ ٱلْجَنَّةَ ۖ قَالَ يَٰلَيْتَ قَوْمِى يَعْلَمُونَ بِمَا غَفَرَ لِى رَبِّى وَجَعَلَنِى مِنَ ٱلْمُكْرَمِينَ 

"Dikatakan (kepadanya) : "Masuklah ke dalam surga". Dia berkata: "Alangkah baiknya sekiranya kaumku mengetahui apa yang menyebabkan Tuhanku memberi ampun kepadaku dan menjadikan aku termasuk orang-orang yang dimuliakan." (QS Yasin ayat 26-27). Rasulullah صلى الله عليه و سلم bersabda :

إذا رأى المؤمنُ ما فُسِحَ له في قبرِه ، فيقولُ : دعوني أُبَشِّرُ أهلي ، فيُقالُ له : اسكنْ

"Apabila seorang mukmin telah melihat apa yang dilapangkan padanya di dalam kuburnya, maka ia berkata, "Biarkanlah diriku, aku ingin memberi kabar gembira keluargaku." Maka Malaikat pun berkata kepadanya, "Tenanglah." (HR Ahmad no 14587, hadits dari Jabir bin Abdillah RA) 

4. Ingin mati syahid lagi

مَا أَحَدٌ يَدْخُلُ الْجَنَّةَ يُحِبُّ أَنْ يَرْجِعَ إِلَى الدُّنْيَا وَلَهُ مَا عَلَى الْأَرْضِ مِنْ شَيْءٍ إِلَّاا الشَّهِيدُ يَتَمَنَّى أَنْ يَرْرْجِعَ إِلَى الدُّنْيَا فَيُقْتَلَ عَشْرَ مَرَّاتٍ لِمَا يَرَى مِنْ الْكَرَامَةِ 

"Tidak ada seorang pun yang telah masuk surga namun dia senang untuk kembali ke dunia padahal dia hanya mempunyai sedikit harta di bumi ini, kecuali orang yang mati syahid. Dia berangan-angan untuk bisa Kembali ke dunia, kemudian berperang, lalu terbunuh lagi hingga 10 kali, karena dia melihat keistimewaan karamah (orang yang mati syahid)." (HR Bukhari 2817 dan Muslim 1877, haditsnya dari Anas bin Maalik) .

Baca juga: Tak Hanya Alquran dan Hadits, Kehancuran Yahudi Israel Juga Diisyaratkan Bibel?

5. Sholat sunnah dua rakaat 

Abu Hurairah رضي الله عنه telah berkata: 

أَنَّ رَسُوْلَ اللهِ مَرَّ بِقَبْرٍ فَقَالَ : مَنْ صَاحِبَ هَذَا الْقَبْرِ؟ فَقَالُوْا: فُلاَنُ، فَقَالَ : رَكْعَتَانِ أَحَبَّ إِلَى هَذَا مِنْ بَقِيَّةِ دُنْيَاكُمْ

"Rasulullah صلى الله عليه و سلم melewati sebuah Kuburan, lalu beliau bertanya, "Siapa penghuni kuburan ini ?" Mereka pun lalu menjawab, "Ini kuburannya si Fulan", lantas Rasulullah ﷺ bersabda: "Sholat dengan dua rakaat lebih dia cintai, daripada apa-apa yang tersisa dari dunia kalian." (HR. Ath-Thabraaniy, Shahiih at-Targhiib wa at-Tarhiib no. 391) 

Antiribet, 7 Sedekah Jariyah Mudah Dilakukan. Amal jariyah - (Republika.co.id)

 

 
Berita Terpopuler