Diwarnai Satu Kartu Merah, Macan Kemayoran Ditumbangkan RANS Nusantara

Gol RANS dicetak Evandro Brandao dan Angelo.

Pesepak bola Persija Jakarta Muhammad Ferarri (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Rans Nusantara Tavinho (kiri) dalam laga lanjutan putaran pertama Liga 1 2023-2024 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Ahad (22/10/2023). Pada pertandingan itu Rans berhasil mengalahkan Persija dengan skor 2-1. Gol Rans dicetak Evandro Brandao menit ke-11 dan Angelo menit ke-55. Satu gol Persija dicetak Muhammad Ferrari menit ke-57.

Pesepak bola Persija Jakarta Ondrej Kudela (kanan) menembakkan bola ke arah gawang Rans Nusantara dalam laga lanjutan putaran pertama Liga 1 2023-2024 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Ahad (22/10/2023). Rans kalahkan Persija dengan skor 2-1 dalam pertandingan itu.

Pesepak bola Rans Nusantara Tavinho (kedua kiri) melewati hadangan pesepak bola Persija Jakarta Maciej Gajos (kiri) dalam laga lanjutan putaran pertama Liga 1 2023-2024 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Ahad (22/10/2023). Rans kalahkan Persija dengan skor 2-1 dalam pertandingan itu.

Red: Edwin Dwi Putranto

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Persija Jakarta bertanding melawan Rans Nusantara dalam laga lanjutan putaran pertama Liga 1 2023-2024 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Ahad (22/10/2023). Pada pertandingan itu, Rans berhasil mengalahkan Persija dengan skor 2-1. Gol Rans dicetak Evandro Brandao menit ke-11 dan Angelo menit ke-55. Satu gol Persija dicetak Muhammad Ferrari menit ke-57.

 
Berita Terpopuler