9 Fakta Penting Jelang Duel Ulangan Putaran Ketiga Piala FA Antara Wolves dan Liverpool

Ini jadi pertaruhan bagi Liverpool yang mentalnya sedang rusak.

AP/Jon Super
Rayan Ait-Nouri menjegal Cody Gakpo dari Liverpool pada pertandingan sepak bola Piala FA Inggris antara Liverpool dan Wolverhampton Wanderers di Anfield di Liverpool, Inggris, Ahad (8/1/2023) dini hari WIB.
Rep: Frederikus Bata Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, WOLVERHAMPTON -- Beberapa jam lagi, berlangsung partai ulangan putaran ketiga Piala FA antara Wolverhampton Wandereres vs Liverpool. Duel tersebut berlangsung di Molineux Stadium, Rabu (18/1/2023) dini hari WIB. 

Baca Juga

Tak ada yang benar-benar diunggulkan menjadi pemenang. Meski berstatus tim raksasa, kubu tamu dalam tren negatif. Wolves juga tidak otomatis bakal berjaya saat mentas di rumah sendiri.

Pada pertemuan pertama di Anfield, skor berkesudahan imbang 2-2. Dikutip dari whoscored, dan berbagai sumber lainnya, berikut sederet fakta yang terekam jelang duel di Molineux.

Wolverhampton Wanderers meraih lima kemenangan dalam 13 partai terakhir, di berbagai ajang. Selebihnya, Wolves mengalami kekalahan dan bermain imbang, masing-masing di empat pertandingan.

Dalam 10 laga kandang terakhir di berbagai ajang, Wolverhampton Wanderers meraih lima kemenangan dan merasakan lima kekalahan. Tak ada hasil imbang selama periode tersebut.

Wolverhampton baru sekali menang sepanjang 2023. Kemenangan tersebut diperoleh saat Wolves unggul 1-0 atas West Ham United pada ajang Liga Primer, tiga hari lalu.

Gawang Liverpool enam kali tidak kebobolan dalam delapan laga tandang terakhir ke markas Wolves, di semua kompetisi.

Liverpool meraih enam kemenangan dalam tujuh laga tandang terakhir kontra Wolves di berbagai kompetisi.

Liverpool hanya meraih dua kemenangan dalam enam partai terakhir, di berbagai ajang. Selebihnya the Reds mengalami tiga kekalahan dan sekali bermain imbang.

Liverpool merasakan enam kekalahan dan meraih empat kemenangan dalam 10 laga tandang terakhir di berbagai ajang. Tak ada hasil imbang selama periode tersebut.

Liverpool selalu menang dengan selisih satu gol dalam tiga laga tandang terakhir ke markas Wolverhampton Wanderers di pentas Liga Primer.

Liverpool belum pernah menang sepanjang 2023. Dalam tiga pertandingan, the Reds mengalami dua kekalahan, dan sekali bermain imbang.

 

 
Berita Terpopuler