Tundukkan Tanjong Pagar, Pelatih Persis : Kita Percaya Diri

Laskar Sambernyawa sempat tertinggal satu gol lebih dulu.

Dokumen
Kemenangan telak Persis Solo dalam laga persahabatan kedua melawan Tanjong Pagar, Rabu (16/11/2022) malam.
Rep: c02 Red: Yusuf Assidiq

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Persis Solo sukses menundukkan klub asal Singapura, Tanjong Pagar, dengan skor telak 5-2 pada laga uji coba di Stadion Larkin, Johor, Malaysia, Rabu (16/11/2022) malam.

Laskar Sambernyawa tampil percaya diri meski sempat tertinggal satu gol lebih dulu di menit ke 8 karena hadiah penalti. Tak berselang lama, Irfan Jauhari membobol gawang Tanjong Pagar dari sisi kiri pertahanan lawan.

Babak pertama ditutup dengan gol salto dari Ferdinand Sinaga, menjadikan pertandingan condong pada Persis Solo. Memasuki babak kedua, Persis kecolongan gol terlebih dahulu dari kaki Syukri Bashir sehingga menyamakan kedudukan.

Namun, Laskar Sambernyawa terus meningkatkan tempo permainan dan berhasil membobol gawang Tanjong Pagar lewat sepakan Ferdinand Sinaga. Menutup babak kedua, Fernando Rodriguez dan Arapenta memperbesar keunggulan tim dan mengamankan kemenangan.

Menanggapi kemenangan tersebut, pelatih Persis Solo Rasiman mengatakan bahwa ada yang lebih penting dari kemenangan di laga tersebut. Anak asuhnya menunjukkan kepercayaan diri di atas lapangan itulah hal yang penting. "Iya satu hal yang lebih penting buat saya adalah kita punya confidence," ujar dia ketika dihubungi, Kamis (17/11/2022).

Selain itu, Rasiman juga mengatakan training camp jadi bekal yang bagus untuk mengasah 26 pemain. Sebab, hal tersebut bisa menjadi persiapan tersendiri untuk menghadapi liga 1 mendatang.

"Kita punya 26 pemain dengan kualitas yang sama bisa jauh lebih penting untuk menghadapi laga yang akan datang. Karena liga kita pasti akan sangat banyak main di pekan yang sama dan sangat menguras energi. Mulai dengan traveling, dengan jumlah match kompetitif dan main siang hari ada training camp di sini sangat bermanfaat untuk kita meng analisa situasi sehingga kita adaptasi lagi dengan situasi (liga mendatang)," tegasnya.

 
Berita Terpopuler