Rutin Sepedaan, Sigi Wimala Rajin Aplikasikan Ulang Tabir Surya

Sigi Wimala mengaku disiplin dalam merawat kesehatan kulitnya.

Republika/Umi Nur Fadilah
Aktris dan model, Sigi Wimala dalam acara jumpa pers peluncuran The Body Shop Edelweiss Daily Serum Concentrate di The Westin Jakrta, Kamis (6/10).
Rep: Umi Nur Fadhilah Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Aktris dan model Sigi Wimala sangat mementingkan rutinitas perawatan kulit untuk mengimbangi aktivitasnya di luar ruangan. Salah satu yang paling wajib diaplikasikannya saat berkegiatan di luar ruangan ialah tabir surya.

"Yang pasti harus rajin diaplikasikan berulang itu tabir surya, aplagi kalau sepedaan. Cuci muka pakai air di akhir hari, harus bersihkan muka sampai bersih," kata Sigi dalam acara jumpa pers peluncuran The Body Shop Edelweiss Daily Serum Concentrate di Jakrta, Kamis (6/10/2022).

Setelah itu, Sigi menggunakan produk yang menenangkan dan mengembalikan kondisi kulit wajahnya. Menurut dia, rutinitas perawatan kulitnya itu sangat sempurna setelah seharian berkegiatan. Sigi mengatakan disiplin sangat penting dalam hal rutinitas perawatan kulit.

"Kalau aku memang harus disiplin saja, apa yang harus dilakukan untuk kulit itu disiplin," ujar dia.

Sigi menjelaskan bahwa dia tidak pernah melakukan rutinitas perawatan kulit saat usia 20-an tahun. Ia mengaku kulitnya menjadi bermasalah ketika mulai melakoni rutinitas olahraga luar ruangan. Karena tidak ingin mengurangi rutinitas luar ruangannya, Sigi mengatakan memikirkan bagaimana memperkuat skin barrier.

"Apa yang bisa dilakukan untuk memperkuat skin barrier? Ya, melakukan rutinitas perawataan kulit ya memang harus disiplin," kata Sigi.

Baca Juga

Sigi mengatakan sebenarnya iri melihat sosok-sosok influencer yang jago menggunakan riasan. Sigi mengatakan dia sangat tidak ahli menggunakan riasan.

"Jadinya, aku ingin punya kulit lebih halus, lebih sehat," ujar dia.

Sigi selalu rutin menggunakan produk peawatan kulit setiap malam. Dia juga melakukan eksfoliasi kulit setiap beberapa hari sekali.

"Banyak hal behind the scene, dengan tantangan itu membuatku melakukannya jadi kebiasaan," kata dia.

Sigi berharap dapat terus mempertahankan kebiasaan rutinitas perawatan kulit itu setelah usia 40 tahun. Jika menengok lagi ke masa lalu, Sigi merasa lebih cantik saat ini daripada dahulu.

"Aku lebih percaya diri di umur sekarang (39 tahun), memang harus dibarengi skin routine yang baik dan cocok dengan kulit kita," ujar dia.

 
Berita Terpopuler