Gerard Butler Hampir Berhenti Berakting Akibat Insiden Ini

Gerard Butler terkenal sebagai bintang film laga.

EPA-EFE/RONALD WITTEK
Aktor Gerard Butler pernah mengalami cedera parah dalam kecelakaan sepeda motor.
Rep: Shelbi Asrianti Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Aktor Gerard Butler punya akting cukup panjang di dunia perfilman. Sejak 1996, pemeran asal Skotlandia itu sudah aktif berperan di sejumlah judul film, mayoritas bergenre laga.

Di tengah kariernya, ada insiden yang sempat membuat Butler hampir berhenti berakting dan keluar dari Hollywood. Pria 52 tahun itu menceritakannya pada acara bincang-bincang CBS, The Talk.

Bintang film RockNRolla tersebut pernah mengalami kecelakaan sepeda motor yang mengerikan. Butler beruntung masih bertahan hidup.

Baca Juga

"Saya terbang sekitar 10 meter di udara," ujarnya.

Kecelakaan itu sempat membuatnya ragu dengan karier yang dipilihnya. Pasalnya, di masa lalu, Butler juga telah mengalami banyak cedera serius, termasuk lima patah tulang di kaki kanan, patah tulang mikro di setiap kaki, saraf terjepit, tulang memar, juga cedera di pergelangan kaki dan kedua lutut.

Pada 2020, Butler mengungkapkan bahwa berbagai masalah kesehatan membuatnya mempertimbangkan kembali seluruh karier. Butler pernah dirawat di rumah sakit di Republik Dominika pada 2018 karena divertikulitis, kondisi pencernaan yang menyebabkan tonjolan kecil berkembang di lapisan usus besar.

Pemeran Raja Leonidas I dalam film 300 tersebut pernah pula menjalani "operasi yang salah" sampai harus diatasi dengan tujuh operasi lain. Butler bertanya-tanya apakah itu semua karena pilihannya bermain film laga.

Setelah merenung, Butler memahami dinamika demikian merupakan bagian dari perjalanannya. Aneka pengalaman yang dekat dengan kematian membuat Butler punya pandangan hidup yang berbeda. Pemeran Olympus Has Fallen itu lebih sadar betapa berharganya hidup ini.

"Film saya bukan untuk semua orang, tetapi orang-orang yang menyukai itu tergerak dan terinspirasi. Mudah-mudahan setelah menonton mereka akan berpikir, 'Saya ingin menjadi seperti orang itu', seperti yang saya lakukan saat menonton film semasa kecil," ucap Butler, dikutip dari laman Express, Ahad (15/5/2022).

 
Berita Terpopuler