Posko Vaksin Mudik Sumbang Penambahan Angka Vaksinasi Nasional

Posko vaksin mudik menyumbang vaksinasi booster hingga 243.726

ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Petugas mendirikan posko Dinas Kesehatan, Kabupaten Bogor di Pos Polisi Simpang Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi mengakui keberadaan posko vaksin selama mudik lebaran menyumbang penambahan angka vaksinasi Covid-19 nasional. Hingga per 4 Mei 2022, capaian vaksinasi dosis ke-1 yakni 199.346.528, dosis ke-2 165.425.255 dan dosis ke-3 atau booster sebanyak 40.372.525 dari total sasaran target nasional 208.265.720.
Rep: Dian Fath Risalah Red: Ichsan Emrald Alamsyah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi mengakui keberadaan posko vaksin selama mudik lebaran menyumbang penambahan angka vaksinasi Covid-19 nasional. Hingga per 4 Mei 2022, capaian vaksinasi dosis ke-1 yakni 199.346.528, dosis ke-2 165.425.255 dan dosis ke-3 atau booster sebanyak 40.372.525 dari total sasaran target nasional 208.265.720.

"Ada penambahan ya (dari posko mudik)," ujar Siti Nadia saat dikonfirmasi, Kamis (5/5/2022).

Siti Nadia mengungkap, data cakupan harian nasional selama posko mudik yang dicatat Kementerian Kesehatan. Pada 29 April penambahan jumlah vaksinasi dosis ke-1 yakni 29.347, dosis ke-2 68.669 dan vaksin booster sebanyak 243.726.

Kemudian pada 30 April, jumlah vaksinasi dosis ke-1 yakni 21.341, dosis ke-2 43.827 dan vaksin booster sebanyak 164.989. Pada H-1 lebaran atau tanggal 1 Mei capaian menurun yakni dosis pertama 4.673, dosis ke-2 5.262 dan vaksin booster 17.442.

Pada hari lebaran tanggal 2 Mei penambahan vaksin booster sebanyak 8.891, kemudian pada tanggal 3 Mei capaian vaksin booster 7.340 dan pada 4 Mei kemarin vaksinasi dosis ke-1 sebanyak 5.234, vaksinasi dosis ke-2 5.120, vaksinasi booster 18.288.

Siti Nadia memprediksi jumlah ini akan terus bertambah mengingat posko vaksin masih tetap ada hingga arus balik lebaran."Masih (tersedia di arus balik lebaran," katanya.

 
Berita Terpopuler