Momen Balapan Terakhir Valentino Rossi di MotoGP

The Doctor menyatakan pensiun dari MotoGP pada akhir musim ini.

Pebalap tim Petronas Yamaha SRT Valentino Rossi seusai menyelesaikan balapan MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Ahad (14/11).

Pembalap MotoGP Valentino Rossi memacu motornya saat balapan MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Ahad (14/11).

Seorang penggemar pebalap MotoGP Valentino Rossi membawa poster di tribun saat balapan MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Ahad (14/11).

Ribuan penggemar mengucapkan selamat tinggal kepada pebalap Moto GP Italia Valentino Rossi sebelum balapan profesional terakhirnya di Valencia, Spanyol, Ahad (14/11).

Pembalap MotoGP Valentino Rossi disemangati oleh pebalap lain seusai menyelesaikan balapan MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Ahad (14/11).

Seorang penggemar menulis pesan terima kasih kepada pebalap MotoGP Valentino Rossi di mural yang didedikasikan untuknya, sebelum balapan MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Ahad (14/11).

Pembalap MotoGP Valentino Rossi melambaikan tangan seusai menyelesaikan balapan MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Ahad (14/11).

Pembalap MotoGP Valentino Rossi melambaikan tangan seusai menyelesaikan balapan MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Ahad (14/11).

Pembalap MotoGP Valentino Rossi berpose dengan tim Yamaha dan beberapa motor balap masa lalunya seusai menyelesaikan balapan MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Ahad (14/11).

Red: Edwin Dwi Putranto

REPUBLIKA.CO.ID, VALENCIA -- Pembalap Yamaha Valentino Rossi finis di posisi ke-10 GP Valencia yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Ahad (14/11) malam WIB. Bagi Rossi dan penggemar balapan ini sangat emosional karena  balapan terakhir Rossi di MotoGP.

The Doctor menyatakan pensiun dari MotoGP pada akhir musim ini. Rossi adalah pemegang gelar tujuh kali gelar MotoGP. Ia adalah salah satu pembalap populer dan kharismatik dalam sejarah. Dalam perjalanan karirnya, Rossi memperkuat sejumlah tim yaitu Yamaha, Ducati, Honda. Ia menjadi juara dunia pada 2001, 2002, 2003, 2004, 2005, 2008 dan 2009.

 
Berita Terpopuler