Salimah Kudus Gelar Lomba Hafalan Alquran

Salimah Kudus menggelar lomba hafalan Al Qur’an untuk anak-anak usia SD-SMP.

Dok Salimah Kudus
Salimah Kudus menggelar lomba hafalan Al Qur’an untuk anak-anak usia SD/MI dan SLTP/MTs bertajuk Hafidz Salimah 2021 pada Sabtu (24/4).
Red: Agung Sasongko

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Salimah Kudus menggelar lomba hafalan Al Qur’an untuk anak-anak usia SD/MI dan SLTP/MTs bertajuk Hafidz Salimah 2021 pada Sabtu (24/4). Hafidz Salimah diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan interaksi dan kedekatan anak-anak generasi muda bangsa Indonesia dengan Al Qur’an.

Baca Juga

Kegiatan ini berlangsung secara virtual melalui aplikasi zoom meeting dengan diikuti 57 peserta. Ketua Panitia Hafidz Salimah Kudus 2021, Hj. Latifah Munawarah, Lc., MA menyampaikan bahwa kegiatan ini dilatarbelakangi dengan keprihatinan akan banyaknya bencana yang melanda negeri ini, berita-berita tragis akan kenakalan remaja dan era digital yang membuat anak-anak kecanduan gadget dan jauh dari Al Qur’an. Padahal, merekalah yang kelak akan mempimpin negeri ini, insyaAllah.

Bertindak sebagai dewan juri yaitu Ustadzah Nurul Afrida Ainurrochmaniyah (LTIQ Asy Syifa Subang), Ustadzah Ulfah Musfiroh (Pengajar di PTQ El Mumtaz Bekasi) dan Ustadzah Mardlitaun Ni’mah (LIPIA). Sampai dengan batas pendaftaran peserta ditutup, masih ada beberapa calon peserta yang belum dapat bergabung karena terlambat mendaftar. Kejuaraan ini mengambil juz 1, juz 2, juz 29 dan juz 30 dalam Al Qur’an sebagai materi yang dilombakan.

Sedangkan untuk pengumuman juara akan disampaikan pada Kajian Ramadhan Salimah Kudus bersama Ustadz Salim A. Fillah pada Ahad (1/5). Salimah Kudus telah menyiapkan piagam dan uang pembinaan sebagai bentuk apresiasi bagi para pemenang.

 

Kegiatan yang berlangsung sejak pukul tujuh pagi hingga sore ini berjalan lancar tanpa halangan yang berarti. Ketua Salimah Kudus, Yuliana Dewi Rahmawati dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, donatur dan peserta yang telah berpartisipasi dalam acara ini.

 

“Teruslah menghafal anak-anakku, hingga keberkahan mengalir dari lisan-lisan kalian hingga ke penjuru negeri. Anak-anak, pasti setiap kompetisi akan ada pemenang dan yang belum menang. Namun, kalian yang menjadi peserta di sini adalah para pemenangnya karena kalian adalah keluarga Allah. Teruslah semangat menghafal Al Qur’an hingga kalian mempersembahkan jubah kemuliaan untuk Ayah dan Bunda di surga,” imbuhnya.

 
Berita Terpopuler