Kai Havertz Punya Dua Hobi Selain Sepakbola

Kai Havertz mencoba beradaptasi di London setelah pindah ke Stamford Bridge

EPA-EFE/Mike Hewitt
Kai Havertz
Rep: Muhammad Ikhwanuddin Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, CHELSEA -- Pemain Chelsea, Kai Havertz mencoba beradaptasi di London setelah pindah ke Stamford Bridge di awal musim ini. Hampir setahun berada di Negeri Ratu Elizabeth, ia mencoba menjalani hobinya selain bermain sepakbola. 

Baca Juga

Mantan penggawa Bayer Leverkusen itu mengaku menyenangi hewan dan bermain video game. 

"Setelah beberapa bulan, kami mengunjungi beberapa tempat dan akhirnya menemukan anjing berusia enam atau tujuh bulan. Namanya Baloo. Saya sangat senang dengannya, dia adalah (jenis) Golden Retriever," kata Havertz seperti dilansir laman resmi Chelsea, Rabu (31/3). 

Pemain berusia 21 tahun itu mengaku sering mengajak anjingnya berjalan-jalan di taman sekitar Wimbledon seperti Wimbledon Common, Richmond Park, dan Bushy Park. 

"Ketika masih anak-anak, di rumah saya banyak sekali hewan. Kami punya (anjing) German Sheperd, kucing, kelinci, babi guniea, dan kuda," ujarnya.

 

 

Selain menyukai hewan, Havertz juga senang bermain video game di rumahnya. Ia mengaku sudah melakukannya sejak belasan tahun lalu. 

 

"Bermain video game adalah hal yang saya lakukan ketika libur, atau ketika saya tidak bisa tidur. Saya bermain FIFA 2005 Playstastion 2, dan hobi itu masih bertahan hingga 15 tahun," ucapnya. 

 
Berita Terpopuler