Juventus Tanpa Bek Kanan Senior di Markas Verona

Juventus bertandang ke markas Verona.

EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Pelatih Juventus Andrea Pirlo memberi isyarat saat pertandingan sepak bola Serie A Italia Juventus FC vs FC Crotone di stadion Allianz di Turin, Italia, 22 Februari 2021.
Rep: Frederikus Bata Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, VERONA -- Setelah mengalami dua kekalahan, Juventus akhirnya kembali merasakan kemenangan. Juve baru saja menaklukkan Crotone, tiga gol tanpa balas.

Baca Juga

Pasukan hitam putih siap melanjutkan petualangan di Serie A. Beberapa jam lagi, Bianconeri bertemu tuan rumah Hellas Verona.

Duel tersebut berlangsung di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Ahad (28/2) dini hari WIB. Jelas, kubu tamu diunggulkan penjadi pemenang.

Namun bukan perkara mudah menalukkan Verona. Dalam tiga laga kandang terakhir pada ajang Serie A, Gli Scaligeri selalu meraih poin maksimal.

 

Sinyal bahaya untuk pertahanan Juve. Apalagi tim tersebut kelimpungan di sektor bek kanan.

Juan Cuadrado masih cedera. Danilo da Silva tak bisa bertanding lantaran terkena akumulasi kartu kuning. 

"Pirlo harus segera menemukan solusi untuk mengisi pos bek kanan timnya, di markas Verona," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Sabtu (27/2).

Ada dua nama berpotensi diturunkan Pirlo. Pertama Radu Dragusin.

Sosok berusia 19 tahun adalah seorang bek tengah. Namun Dragusin juga piawai digeser ke kanan.

 

Ia adalah penggawa tim U-23 Juve. Sejauh musim 2020/21 berjalan, pria Rumania itu sudah membela tim utama Bianconeri dalam tiga pertandingan.

Satunya lagi, bernama Alessandro Di Pardo. Saat si Nyonya melibas Crotone, Di Pardo turun pada menit ke-86. 

Kesempatan bagi yang bersangkutan menjalani debut sebagai starter Juve, ada di depan mata. Semua kembali pada keputusan Pirlo.

Sang arsitek juga kehilangan beberapa pemain penting di area tengah dan depan. Sosok seperti Arthur Melo hingga Alvaro Morata, masuk ruang perawatan.

Walhasil, Pirlo memanggil sejumlah pemain muda dalam lawatan ke Marc'Antonio Bentegodi. Selain Dragusin, dan Di Pardo, ada Riccardo Capellini, Nicolo Fagioli, Douda Peeters, Hamza Rafia, Marley Ake, serta Alejandro Marques.

 

 

 

 
Berita Terpopuler