PP Salimah Komit Bantu Perjuangan Rakyat Palestina

PP Salimah serahkan bantuan sebesar 489 juta rupiah untuk rakyat Palestina.

Dok PP Salimah
Penyerahan bantuan dana secara simbolis dari Ketua Umum PP Salimah kepada Ketua Adara Relief Internasional untuk rakyat Palestina
Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua umum PP Salimah, Etty Praktiknyowati, menyampaikan komitmen membantu perjuangan rakyat Palestina. Di tengah kesibukan menyalurkan bantuan untuk korban bencana di dalam negeri, Salimah tak melupakan kesulitan yang dialami bangsa Palestina yang masih terjajah.

Baca Juga

Hal itu terungkap saat penyerahan bantuan dana sebesar Rp489.450.000 untuk rakyat Palestina di kantor PP Salimah pada Kamis (11/2). Bantuan ditujukan secara khusus untuk perempuan, anak, dan keluarga Palestina melalui lembaga kemanusiaan Adara Relief Internasional.

Serah terima bantuan secara simbolik dihadiri oleh Ketua Umum, Bendahara Umum, Ketua Departemen Dakwah PP Salimah, serta Ketua Adara Relief Internasional, Sri Vira Chandra.

"PP Salimah mengucapkan terima kasih kepada seluruh donatur yang menitipkan dana bantuan kepada Salimah. Salimah menyalurkan bantuan untuk rakyat Palestina, khususnya untuk perempuan, anak, dan keluarga Palestina," ujar Etty dalam keterangan persnya.

 

Ia mengungkapkan, Salimah berhasil menghimpun dana hampir 500 juta selama tahun 2020. Bantuan untuk rakyat Palestina dihimpun oleh pengurus Salimah seluruh Indonesia dan perwakilan Salimah di Taiwan.

"Semoga di tahun 2021 dan seterusnya kita bisa memberikan bantuan yang lebih baik dan lebih banyak. Serta akan memberikan manfaat yang nyata kepada rakyat Palestina, khususnya perempuan, anak, dan keluarga Palestina," imbuh Etty.

Sementara itu, Ketua Adara Relief Internasional, Sri Vira Chandra, mengungkap rasa syukur atas kerjasama yang terjalin antara lembaganya dengan Salimah.

Menurutnya, Salimah memiliki para pemimpin yang sangat peduli terhadap permasalahan anak dan perempuan di Palestina yang merupakan korban dari kejahatan kemanusiaan yang dilakukan oleh penjajah Israel.

"Kami berharap edukasi yang dilakukan oleh PP Salimah bisa memperkuat bantuan dan dukungan PP Salimah melalui Adara Relief Internasional untuk membantu anak dan perempuan di Palestina," ucapnya.

Bantuan ini adalah bentuk nyata dari visi dan misi Salimah. Selain itu, juga merupakan manifestasi dari persaudaraan antara bangsa Indonesia dan bangsa Palestina.

 
Berita Terpopuler