Kenangan Masa Kecil Tuchel Saat Jadi Penggemar Spurs

Tuchel, pelatih Chelsea, menunjukkan respek terhadap sang calon lawan.

EPA-EFE/Richard Heathcote
Pelatih Chelsea Thomas Tuchel.
Rep: Frederikus Bata Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih anyar Chelsea FC, Thomas Tuchel, mendinginkan suasana jelang laga antara timnya kontra Tottenham Hotspur. Derbi London dalam lanjutan Liga Primer Inggris itu berlangsung pada Jumat (5/2) dini hari WIB.

Spurs menjadi tuan rumah. Sewaktu kecil, Tuchel pernah bertingkah layaknya penggemar the Lilywhites.

Tuchel hanya beraksi di depan teman-temannya. Jelas, ia tidak masuk kategori suporter garis keras.

"Karena sebenarnya saya bahkan tidak tahu, Tottenham ada di kota London. Itu karena namanya bagus, dan tim yang biasa kami lihat di TV selama beberapa menit," kata Tuchel dikutip dari Tribal Football, Kamis (4/2).

Berjalannya waktu, eks juru taktik Paris Saint-Germain (PSG) itu melihat Tottenham kian mendunia. Terutama setelah Juergen Klinsmann dan para pemain Jerman lainnya, ada di sana.

Hingga di dekade kini, Spurs terus bersaing di level teratas. Tuchel menunjukkan respek terhadap sang calon lawan.

"Pastinya, mereka salah satu klub terbesar di Inggris dan di Eropa," ujar pria asal Jerman ini.

Terlepas dari berbagai kenyataan di atas, target Tuchel tak menurun. Ia siap membuat the Blues meraih tiga poin di Tottenham Hotspurs Stadium.

Tuchel bangga dengan tugasnya saat ini. Ia baru saja menggantikan peran Frank Lampard di Stamford Bridge. "Kami akan melakukan segalanya untuk memenangkan pertandingan," ujar Tuchel menegaskan.

Mantan ahli taktik Borussia Dortmund itu baru melatih Chelsea dalam dua pertandingan. Ia mengoleksi empat poin.

Sebelumnya, Tuchel cuma membawa the Blues bermain imbang 0-0 dengan Wolverhampton Wanderers pada partai debutnya. Setelahnya, Thiago Silva dan rekan-rekan membungkam Burnley, dua gol tanpa balas.

Pasukan London Biru berada di posisi kedelapan klasemen sementara Liga Primer Inggris. Dengan mengantongi 33 poin, laskar Stamford Bridge tertinggal tujuh poin dari Liverpool di tangga keempat.

 
Berita Terpopuler